Bupati OKU Timur Pimpin Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional
Hadir dalam acara tersebut seluruh guru dan kepala sekolah di lingkungan dinas pendidikan OKU Timur, unsur muspida dan Wabup OKU Timur, Fery Antoni SE
Penulis: Evan Hendra | Editor: Sudarwan
SRIPOKU.COM/EVAN HENDRA
Bupati OKU Timur, HM Kholid MD menjadi pembina upacara dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional OKU Timur, Senin (2/5/2016).
SRIPOKU.COM, MARTAPURA - Bupati OKU Timur HM Kholid MD memimpin langsung peringatan Hari Pendidikan Nasional di Kabupaten OKU Timur, Senin (2/5/2016).
Hadir dalam acara tersebut seluruh guru dan kepala sekolah di lingkungan dinas pendidikan OKU Timur, unsur muspida dan Wabup OKU Timur, Fery Antoni SE.
"Dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional ini marilah kita jadikan dan siapkan generasi muda sebagai generasi penerus bangsa yang akan melanjutkan pembangunan bangsa ini ke depan," kata Kholid dalam amanatnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/bupati-oku-timur-hm-kholid-md-hardiknas_20160502_105844.jpg)