Akui Hamil, Chelsea Olivia Pamer Perut Buncitnya

Kebahagiaan rupanya tak henti menghampiri kehidupan rumah tangga artis peran Chelsea Olivia (23) dan Glenn Alienskie (29). Setelah menggelar pernikah

Editor: Bedjo
http://cdn-media.viva.id
Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie. 

SRIPOKU.COM, JAKARTA - Kebahagiaan rupanya tak henti menghampiri kehidupan rumah tangga artis peran Chelsea Olivia (23) dan Glenn Alienskie (29).

Berita Lainnya: Pulang Berlibur dari Korea, Chelsea Olivia Hamil?

Setelah menggelar pernikahan yang begitu romantis, Chelsea kini sudah mengandung. Perempuan kelahiran Lampung, 29 Juli 1992 ini bahkan mengunggah foto perut buncitnya di akun Instagram-nya.

Memakai gaun putih yang transparan, perut Chelsea sudah tampak membuncit. Terlebih pada foto kedua di mana personel BBB ini tampak berpose dari samping.

Di foto pertama Chelsea tampak begitu gembira menyampaikan kehamilannya pada pengikutnya.

"Yes, I am pregnant. A strong little angel is growing inside me. Little Alienskie is coming," tulisnya pada keterangan foto pertama.

Sedangkan dalam foto kedua, pemain Summer Breeze ini mengungkapkan rasa cintanya pada bayi yang ia kandung.

"Now i know how it feels to love someone although I haven't met you yet. Mommy can't wait to see you," tulis Chelsea.

Foto-foto tersebut pun langsung dihujani komentar dari follower-nya. Rata-rata dari mereka mengucapkan selamat dan turut berbahagia.

Seperti akun @mariaeansa yang menuliskan. "Selamat... So happy to hear that. Semoga lancar persaninannya dan bayinya sehat," tulisnya dalam kolom komentar.

Hingga kini Chelsea belum mengungkap perihal usia kandungannya.

Penulis : Dian Reinis Kumampung

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved