Cuaca Palembang Tak Menentu
Indra mengatakan, saat ini suhu udara masih normal yakni 34 hingga 35 derajat celcius.
SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- Cuaca di Kota Palembang belakangan ini tidak menentu, kadang hujan, kadang juga panas.
Diakui oleh Kepala Informasi (Kasi) Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Indra Purna, bahwa saat ini kondisi cuaca di Palembang masih normal.
"Saat ini, Palembang masih dalam musim hujan," kata dia, Jumat (15/4/2016).
Indra mengatakan, saat ini suhu udara masih normal yakni 34 hingga 35 derajat celcius.
Namun cuaca yang terkadang hujan lalu mendadak panas memang diakui Indra hal yang biasa.
"Perubahan mendadak dari hujan ke panas secara tiba-tiba adalah wajar dan masih dalam batas normal," kata dia.
Menurut Indra, ini merupakan proses transisi di masa peralihan dari musim hujan ke musim kemarau.
"Perpindahan dari musim hujan ke musim kemarau diiringi dengan lambaian pola tekanan udara yang menyebabkan munculnya awan hujan," kata dia.
Lanjutnya, posisi awan yang relatif banyak menyebabkan potensi hujan bisa terjadi saat pagi dan sore hari. Sedangkan yang membuat cuaca mendadak panas akibat angin laut yang terus berembus menyebabkan posisi awan cepat berpindah.
Tambah dia, namun secara global Palembang masih musim hujan. Diperkirakan pertengahan Mei atau awal Juni masuk dalam musim peralihan. (rie/TS)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/ilustrasi-cuaca_20160416_094122.jpg)