NEWS VIDEO SRIPO
Longsor Hantam Rumah dan Pagar Sekolah di OKU Selatan
Cuaca buruk ditambah hujan deras disertai angin, melanda kawasan Muaradua Kabupaten OKU Selatan
Penulis: Setia Budi | Editor: Soegeng Haryadi
SRIPOKU.COM, MUARADUA -- Cuaca buruk ditambah hujan deras disertai angin, melanda kawasan Muaradua Kabupaten OKU Selatan. Bahkan satu unit rumah warga mengalami kerusakan cukup serius. Hujan deras juga membuat kontur tanah berubah, hingga mengakibatkan tembok sekolah SMP Negeri 1 sepanjang 25 meter roboh. Pagar yang ambruk nyaris menimpa ruang OSIS dan musala yang letaknya berdekatan.