Piala Gubernur Kaltim
Surabaya Geser Persiba dari Puncak Klasemen Grup C
Memasuki babak kedua, Persib membalas lewat gol penalti Eddie Boakay Foday. Namun tidak gol tambahan hingga akhir pertandingan.
Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma
SRIPOKU.COM-Hasil akhir pertandingan Surabaya United versus Persiba Balikpapan yang berakhir dengan kedudukan 1-3, Minggu (6/3/2016).
Tampil penuh kejutan, setelah sempat kalah tipis 0-1 dari Semen Padang di pertandingan keduanya, Surabaya United tampil menggila di pertandingan terakhir babak penyisihan.
Surabaya United menang 3-0 atas Persiba Balikpapan melalui gol yang dilesakkan Rudi Widodo di menit ke-6, 15, 19. Gol eks striker Sriwijaya FC di babak pertama ini bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Persib membalas lewat gol penalti Eddie Boakay Foday. Namun tidak gol tambahan hingga akhir pertandingan.
Dengan hasil ini, Persebaya menggusur Persiba di posisi puncak dan bergabung dengan Grup X bersama Pusamania Borneo dan Sriwijaya FC.
