Tony Semangat Tatap ISC
Tapi, mungkin kesempatan pemain muda untuk meningkatkan jam terbang karena tidak ada degradasi tersebut. Tapi, kita tetap harus berhitung untuk juara
Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma
SRIPOKU.COM-Tidak ada sistem promosi dan degradasi pada turnamen Indonesian Soccer Championship (ISC) tidak menyurutkan semangat pemain Persib.
Seperti yang disampaikan oleh bek Maung Bandung, Tony Sucipto, timnya akan tetap bermain maksimal pada turnamen itu.
Menurut pemain asal Surabaya ini, tidak adanya degradasi dan promosi bukan berarti tim akan santai dalam menghadapi turnamen. Meskipun tidak ada promosi atau degradasi, timnya punya harapan menang untuk meraih gelar juara.
"Motivasi saya rasa tidak akan berkurang, karena target usaha kita pada turnamen itu adalah juara. Jadi, tim tidak akan terlalu melihat ke sana (degradasi atau promosi)," kata Tony usai berlatih di Rai Fitnes, Senin (29/2/2016).
Menurutnya, tidak ada degradasi atau promosi akan menjadi keuntungan buat tim. Banyaknya pemain muda yang bergabung saat ini bersama Persib, jadi kesempatan bagus buat menunjukan penampilan terbaik, sebab tim tidak terlalu terbebani degradasi.
"Selebihnya saya rasa pelatih yang lebih tahu. Tapi, mungkin kesempatan pemain muda untuk meningkatkan jam terbang karena tidak ada degradasi tersebut. Tapi, kita tetap harus berhitung untuk juara juga," jelasnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/tony-sucipto2111_20160104_152314.jpg)