Dua Hari Hilang, Murid SD Ini Ditemukan Sudah Dikubur

Jumat (26/2/2016) sekitar pukul 17.45 ketua RT 8 yang sedang ikut melakukan pencarian melihat ada gundukan tanah yang mencurigakan.

Penulis: Leni Juwita | Editor: Tarso
SRIPOKU.COM/LENI JUWITA
Mayat Dodi saat dikeruk dari dalam tanah sedalam 30 Cm. 

SRIPOKU.COM.BATURAJA --- Dodi bin Herman (16) yang dilaporkan hilang, akhirnya diketemukan sudah dikubur di dalam hutan belukar di RT 8/ RW3 Kelurahan Kemelak Bindunglangit Kecamatan Batuarja Timur Kabupaten OKU Jumat (26/2/2016).

Mayat ABG yang masih di bangku sekolah SD kelas V ini ditemukan pertama kali oleh Ketua RT 8 Masrapen Iskandar dan Babin Kamtibmas Brigpol Deni Arpan pukul 17.45.

Menurut Deni, sehari sebelumnya sekitar pukul 09.00 korban bersama temannya pergi ke danau yang berada di belakang rumah korban untuk memancing ikan.

Namun tiba-tiba di tengah perjalanan teman korban bernama Apri dipanggil oleh orang tuanya pulang, sedangkan korban langsung berangkat sendirian ke danau untuk memancing ikan.

Namun hingga pukul 16.00 sore korban tidak pulang ke rumah, orang tua korban langsung melakukan pencarian. Namun belum bertemu.

Kasus hilangnya Dodi kemudian dilaporkan ke perangkat desa yang diteruskan ke Babinkamtibmas.

Mendapat laporan itu Babin Kamtibmas Brigpol Deni Arpan langsung mengumpulkan RT dan tokoh masyarakat desa lalu membagi kelompok untuk melakukan pencarian.

Jumat (26/2/2016) sekitar pukul 17.45 ketua RT 8 yang sedang ikut melakukan pencarian melihat ada gundukan tanah yang mencurigakan.

Kemudian berkoordinasi selanjutnya menggali gundukan tanah tersebut, setelah digali sedalam sekitar 30 cm sudah terlihat tubuh korban.

Korban yang dikubur dalam tanah sekitar 30 cm ini ditemukan dengan posisi  meringkuk kondisinya memprihatinkan.

Ada beberapa luka seperti di kepala bagian belakang, lutut kanan luka, korban langsung dievakuasi dan dilarikan ke rumah sakit untuk dilakukan visum luar.

Tampak sejumlah perwira seperti Kepala SPK Ipda Fausia dan, Ipda Dwi serta sejumlah anggota reskrim dan Intelkam juga berada di lokasi.

Tim medis RSDU Dr Ibnu Sutowo Baturaja langsung melakukan visum et repertum terhadap mayat yang ditemukan setelah dua hari menghilang.

Kapolres OKU AKBP Dover Christian SIK MH didampingi Paur Subag Humas Polres oKU Ipda Yudhi A SE yang dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.

Menurut Kapolres kasus masih dalam penelidikan, jenazah korban sudah divisum dan akan diserahkan kepada anggota keluarganya untuk dimakamkan. (*)

Dapatkan Berita-berita Terkini (Up To Date) dan Menarik Lainnya dengan Langsung Klik sripoku.com

Berikan dukungan Anda kepada Kami dengan LIKE/SUKAI Fanspage Facebook Sriwijaya Post di bawah ini

Posted by Sriwijaya Post on 17 Oktober 2015

Dan mohon FOLLOW Twitter Kami juga Sriwijaya Post

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved