NEWS VIDEO SRIPO: Kontes Nasional Ayam Serama
"Sudah empat tahun berturut-turut kita jadi tuan rumah. Seperti tahun-tahun sebelumnya, peserta yang ikut lumayan banyak,"
Penulis: Refli Permana | Editor: Tarso
SRIPOKU.COM, PALEMBANG--Sejumlah Pecinta ayam serama dari berbagai provinsi ikut Kontes Nasional Kesenian Ayam Serama di Taman Wisata Alam (TWA) Punti Kayu Palembang Minggu (8/11/2015).
Ini merupakan keempat kalinya Sumsel menjadi tuan rumah kontes ayam serama.
"Sudah empat tahun berturut-turut kita jadi tuan rumah. Seperti tahun-tahun sebelumnya, peserta yang ikut lumayan banyak," kata Ketua Panitia, Bernie.
Bernie mengatakan, kontes ini diadakan oleh Komunitas Pelestari Ayam Serama Sumsel (KAPASS) dan didukung oleh Dinas Peternakan Sumsel.
Mereka yang ikut kontes datang dari Jambi, Bengkulu, dan sejumlah provinsi di Pulau Jawa. Untuk juri, datang dari Malaysia.(refly permana)