Kadin Muratara Gelar Muskab Perdana
Agendanya ada empat tahapan, dimulai dengan pleno pertama yaitu pembahasan jadwal dan tatib.
Penulis: Ahmad Farozi | Editor: Sudarwan
SRIPOKU.COM/AHMAD FAROZI
Caretaker Ketua Kadin Muratara Fauzan Aziman (kiri) didampingi Wakil Ketua Abdul Hamid
SRIPOKU.COM, MURATARA - Musyawarah Kabupaten (Muskab) Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Musirawas Utara (Muratara) perdana digelar, Selasa (3/11/2015).
Caretaker Ketua Kadin Muratara Fauzan Aziman didampingi Wakil Ketua Abdul Hamid mengatakan, musyawarah digelar untuk memilih Ketua Kadin Kabupaten Muratara definitif.
"Ini adalah Muskab perdana Kadin Muratara. Agendanya ada empat tahapan, dimulai dengan pleno pertama yaitu pembahasan jadwal dan tatib. Dilanjutkan dengan pembahasan komisi, kemudian pengesahan hasil sidang komisi, dan agenda puncaknya yaitu pemilihan ketua dan sidang formatur," katanya, disela muskab, Selasa (3/11/2013).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/caretaker-ketua-kadin-muratara-fauzan-aziman-kiri-didampingi-wakil-ketua-abdul-hamid_20151103_161529.jpg)