Liga Spanyol

Ancelotti Bakal Bertahan di Madrid

Dengan satu pertandingan tersisa, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan paling banyak bisa menutup musim dengan perolehan poin 92.

Editor: Soegeng Haryadi
AFP PHOTO/ GERARD JULIEN
Salah satu ekspresi pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, kala mendampingi timnya melakoni pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Juventus, di Santiago Bernabeu, Madrid, Rabu (13/5/2015). Laga itu berakhir 1-1. Madrid pun tersingkir, karena pada leg pertama kalah 1-2. 

SRIPOKU.COM, MADRID -- Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, mengindikasikan bakal tetap bertahan di Santiago Bernabeu meski gagal membawa skuad Los Galacticos meraih gelar pada pengujung musim ini.

Madrid menang 4-1 atas Espanyol, pada laga pekan ke-37 Primera Division La Liga, di Cornella El Prat, Minggu (17/5/2015). Namun, hasil itu tidak cukup menjaga peluang Madrid menjuarai Primera Division, karena pada saat hampir bersamaan, Barcelona meraih kemenangan 1-0 atas Atletico Madrid.

Real Madrid kini duduk di peringkat kedua dengan nilai 89. Dengan satu pertandingan tersisa, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan paling banyak bisa menutup musim dengan perolehan poin 92. Dengan nilai itu, Madrid akan mengakhiri musim di posisi kedua, karena Barcelona sudah mengoleksi 93 poin.

"Kami hampir (menjuarai La Liga), tetapi kami akan mencoba lagi tahun depan. Kami bermain bagus pada paruh pertama musim. Namun, kami tidak mampu menjaga hal tersebut," ujar Ancelotti seperti dilansir Football Espana.

Ancelotti beberapa waktu lalu dikabarkan berada di ambang pemecatan setelah gagal mempertahankan gelar Liga Champions musim ini. Madrid disingkirkan Juventus pada semifinal setelah kalah agregat 1-2.

Musim ini, Ancelotti "hanya" mempersembahkan dua gelar bagi Madrid, yaitu Piala Super Eropa dan Piala Dunia Antarklub.

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved