Breaking News

AFC Cup

Ini Amunisi Simpanan Persib Hadapi Ayeyawady

"Jika dapat peluang dari bola mati tentu kita dimaksimalkan. Bola mati salah satu senjata. peluang harus dimaksimalkan,"

Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma

SRIPOKU.COM-Misi juara Grup H Piala AFC memicu semangat pemain Persib Bandung jelang bentrok lawan Aeyawady United di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (13/5). Setiap penggawa akan  memanfaatkan setiap peluang gol, salah satunya dari bola mati (set piece).

Tendangan bebas kerap menjadi kunci bagi Persib. Salah satu eksekutornya yakni Firman Utina. Gelandang "Maung Bandung" itu mengaku mengasah tembakan bola mati (set piece) demi membuka peluang terjadinya gol. Itu diperlihatkannya saat ujicoba melawan Persigar Garut di Cimahi, Sabtu (9/5) lalu. Tiga gol tercipta dari set piece, dua dari Firman dn satu dari Atep.

"Jika dapat peluang dari bola mati tentu kita dimaksimalkan. Bola mati salah satu senjata. peluang harus dimaksimalkan," kata Firman seperti dilansir situs resmi Persib.

Sementara Ayeyawady United all out. Soal hasil menang atau kalah bukan soal karena sudah tampil maksimal. Hal itu diungkapkan Pelatih Ayeyawady United, Marjan Sekulovski. Ia memaksimalkan pemain muda karena sebagian besar pemainnya absen karena membela Myanmar."Kita memang banyak pemain muda tapi banyak juga merka yang bergabung dengan Timnas. Kita memang kehilangan mereka tapi kita siap hadapi Persib," kata Marjan.

Kondisi tersebut juga dipastikan tidak membuat mental pemain turun, meskipun harus ditambah adanyadukungan luar biasa bobotoh. Dirinya percaya pemain yang dibawanya sudah bisa mengantisipasi hal-hal non eknis tersebut."Saya tahu Persib punya suporter banyak, apalagi mreka tampil di kandang. Namun Saya percaya pemain kami tampil maksimal," katanya.

Biodata

Firman Utina
Usia:33
Postur168cm/60kg
Posisi:Striker
Statistik
Main:2 kali
Durasi:160 menit
Gol:0
Assist0
SKill:
- Visi bermain
- Raja passing
- Eksekutor bola mati
- Membuka ruang dan cetak gol

Sumber:
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved