ISL 2015
Winger Semen Padang ini Tidak Sabar Hadapi Arema
“Yang jelas saya kangen banget, gak sabar main di Malang, bisa bertemu dengan kawan-kawan dulu,”
Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma
SRIPOKU.COM-Tidak hanya Persib Bandung dan Sriwijaya FC yang antusias digelarnya kembali ISL. Beberapa klub pun juga sangat antusias termasuk Arema Indonesia dan Semen Padang.
Hal ini diuntunjukkan winger Semen Padang Irsyad Maulana tidak hanya ditunjukkan oleh tim Arema jelang digulirkannya kembali kompetisi QNB League 2015 setelah sempat tertunda lebih dari sepekan, ia mengaku tak sabar bermain di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang pada (29/4) mendatang.
Ketidak sabaran Irsyad cukup berdasar, sebab Arema adalah tim yang punya andil membesarkan namanya di kancah sepakbola nasional. Kala itu media sempat menjuluki Irsyad sebagai ‘Neymarnya Arema’. Hal itu tidak lepas dari penampilan agresif Irsyad di lapangan, dengan usia yang masih cukup muda ia cukup percaya diri melakukan akselerasi menembus pertahanan lawan.
“Yang jelas saya kangen banget, gak sabar main di Malang, bisa bertemu dengan kawan-kawan dulu,” ungkap pemain kelahiran di Payakumbuh, 27 September 1993 ini kepada situs resmi klub Arema Indonesia.
Kerinduan Irsyad kepada Malang juga ia ungkapkan lewat profile picture BBM, ia memajang fotonya saat masih berkostum Arema. Irsyad tampaknya harus bersabar, sebelum melawan Semen Padang, Arema lebih dulu akan menjamu Persipasi Bekasi Raya pada 25 April mendatang.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/logo-isl-yang-disponsori-qatar-national-bank_20150408_170620.jpg)