Tujuh Perwira Polres OKU Timur Mutasi

Tujuh perwira yang dimutasi Wakapolres, Kasat Lantas, Kapolsek Martapura, Kapolsek Buaymadang, Kapolsek Belitang III, dan Kapolsek Cempaka.

Penulis: Evan Hendra | Editor: Soegeng Haryadi

SRIPOKU.COM, MARTAPURA -- Sebanyak tujuh Perwira Polres OKU Timur, Senin (13/10/2014) mengikuti upacara serah terima jabatan. Tujuh perwira tersebut akan dimutasi ke berbagai wilayah baik di OKU Timur maupun luar OKU Timur.

Kapolres OKU Timur AKBP Hengky Widjaja sebelum upacara serah terima jabatan mengatakan, tujuh perwira yang dimutasi masing-masing Wakapolres, Kasat Lantas, Kapolsek Martapura, Kapolsek Buaymadang, Kapolsek Belitang III, dan Kapolsek Cempaka.

“Mutasi dalam lingkungan POLRI merupakan hal yang biasa demi personil itu sendiri dan berdasarkan job. Selain itu, mutasi juga untuk karir yang bersangkutan,” ujarnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved