Yulius Divonis Penjara
Kerabat Yulius Terpaksa Berdiri
Rumialis selaku istri Yulius ada di kursi pengunjung. Dengan saksama, wanita berjilbab itu mendengarka sidang sang suami.
Editor:
Sudarwan
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Sidang putusan terhadap Yulius Nawawi di PN Tipikor Palembang, Kamis (17/7/2014), disaksikan oleh banyak kerabatnya.
Saking banyaknya, kursi tamu di ruang PN Tipikor Palembang tak cukup untuk diduduki sehingga ada yang rela berdiri menyaksikan sidang terdakwa dugaan tipikor Dana Bansos OKU 2008 itu.
Tampak, Rumialis selaku istri Yulius ada di kursi pengunjung. Dengan saksama, wanita berjilbab itu mendengarka sidang sang suami.
Begitu juga dengan kerabat lain, yang tatapan mata tak lepas menuju majelis hakim tipikor.
Sidang putusan untuk Yulius hingga kini masih berlangsung.