Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden
ESP Berharap Pilpres Fair
Mantan Walikota Palembang dua periode ini pun ingin pemilu kali ini tidak ada kecurangan. Pemilu berjalan lancar
Penulis: Abdul Hafiz | Editor: Sudarwan
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Ketua Tim Pemenangan Sumsel Jokowi-JK, Ir H Eddy Santana Putra (ESP)vMT didampingi Ny Eva Santana berharap Pilpres 2014 bisa berjalan fair untuk menghasilkan pemimpin yang baik.
"Terseleksinya pemimpin terbaik itu karena kualitas pemilunya yang baik," ungkap ESP usai menyalurkan hak suaranya di TPS 01 Jalan Sambu Kecamatan IB) I Palembang, Rabu (9/7/2014).
Mantan Walikota Palembang dua periode ini pun ingin pemilu kali ini tidak ada kecurangan. Pemilu berjalan lancar hingga pemimpin yang dihasilkan benar-benar pilihan rakyat.
"Semuanya harus fair. Kecurangan tidak akan menghasilkan pemimpin terbaik karena bukan pilihan rakyat," serunya.