SMS Sampah Resahkan Warga
Pelaku Diduga Gunakan Software Khusus
Tidak mungkin pelaku harus menulis satu per satu nomor telepon tujuan yang jumlahnya lebih dari seratus orang untuk sekali mengirim pesan.
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Maraknya SMS sampah yang kian meresahkan warga pengguna telepon seluler tidak terlepas dari sikap apatis pihak provider. Hak privasi konsumen kini seolah tidak ada nilainya dibanding prospek bisnis yang mereka kelola. Akibatnya pelangganlah yang dirugikan, karena provider tak lagi peduli pentingnya kerahasiaan nomor telepon pelanggan.
Sikap inilah yang dinilai masyarakat membuka peluang untuk berbuat tindak kejahatan, baik teror maupun upaya penipuan. Bagaimana tidak, pelaku kejahatan yang mampu memanfaatkan kecanggihan teknologi bisa dengan mudah mengankses nomor telepon pelanggan.
"Saya pernah dengar ada istilah "sekali ketik, SMS bisa terkirim ke ratusan bahkan ribuan nomor. Entah bagaimana caranya," kata Imron, warga Km 6 Palembang.
Menurut dia, tidak mungkin pelaku harus menulis (mengetik) satu per satu nomor telepon tujuan yang jumlahnya lebih dari seratus orang untuk sekali mengirim pesan. Dia memprediksi ada sebuah sistem yang memang memungkinkan seseorang bisa mengakses daftar nomor pelanggan.
"Bisa jadi ada pelaku yang bekerjasama dengan oknum di perusahaan seluler itu sendiri. Kalau pun tidak, mestinya pihak provider harus berupaya mengatasinya," ujarnya.
Keberadaan sistem yang demikian juga diakui Agus Winarto, Corporate Communication Regional Sumbagsel Telkomsel. Menurut dia, pengirim SMS sampah tersebut sengaja mengatasnamakan provider dalam memperoleh nomor-nomor pelanggan. Dengan kata lain, pengirim SMS gelap memiliki sistem tersendiri dalam menjalankan aksinya.
Sayang, pihaknya hingga kini belum mengetahui seperti apa sistem dimaksud. Namun dari penelusuran Sripoku.com via internet, ternyata cukup banyak situs yang menyediakan software khusus itu, meskipun tidak mudah mendapatkannya. Seperti di www.tekno.com yang pada lamannya membagi pengetahuan tentang Software SMS Massal dan SMS Promosi Software SMS ke ribuan nomor atau berapapun yang diinginkan.
Di sana juga dijelaskan setidaknya tiga software SMS (full version) dan 2 juta nomor handphone seluruh Indonesia. Pertama disebut sofware SMS Chaster V.3.6(enterprise+cdma).
Software caster ini mempunyai kelebihan mengirim dalam jumlah ribuan sampai puluhan ribu SMS sekaligus. Ada juga yang namanya sofware SMS Deliverer Enterprise 2.0.3. SMS Deliverer ini menyediakan fitur notifikasi email dan fitur balasan otomatis yang dapat digunakan untuk menyediakan pelanggan potensial dengan rincian lebih lanjut tentang produk atau jasa yang Anda tawarkan.
Selanjutnya sofware PC Bulk Kirim SMS dari PC menggunakan GSM/UMTS ponsel atau modem yang terhubung ke PC. Tidak hanya itu, di lama ini juga ditawarkan sofware pencari nomor hanphone seluruh wilayah Indonesia yang diklaim memiliki kevalidan hingga 95 persen. Daftar data base per kota meliputi Ambon, Bali Nusra, Balikpapan, Banda Aceh, Bandung, Banjarmasin, Batam, Bogor, Cirebon, Denpasar, Dumai, Jakarta, Jambi, Jateng, Jatim, Jayapura, Jember, Kalimantan, Kendari, Kupang, Lampung, Madiun, Makassar, Malang, Mataram, Medan, Menado, Padang, Palangkaraya dan Palembang. Kemudian Palu, Papua, Pekalongan, Pekanbaru, Pontianak, Purwokerto, Samarinda, Semarang, Solo, Sulawesi, Sumbagteng, Sumbagut, Surabaya, Tasikmalaya, Timika,Yogyakarta dan Jabodetabek. (asa/cr5)