Breaking News

Rusuh di Kafe, Satu Tewas Empat Terluka

Satu tewas dan empat korban lainnya mengalami luka-luka akibat rusuh di Cafe Tiang Sahabat Desa Terusan Kecamatan Baturaja Timur.

Penulis: Leni Juwita | Editor: Soegeng Haryadi

SRIPOKU.COM, BATURAJA - Satu tewas dan empat korban lainnya mengalami luka-luka akibat rusuh di Kafe Tiang Sahabat, Desa Terusan Kecamatan Baturaja Timur, Minggu (16/2/2014) pukul 0I.30.

Korban yang tewas atas nama Leo Ferzianto (20) bin Toyo. Ia mengalami luka tusuk di dada kiri. Korban luka-luka masing-masing atas nama Reflansi (24) bin Toyo (saudara kandung Leo—red). Reflansi mengalami luka di kepala belakang bagian kanan dan luka di pergelangan tangan kiri. Kemudian Hengky Andri (25) luka dibagian perut kiri, selanjutnya Jeki (24) luka di dahi atas sebanyak 25 jahitan serta Wendi Afrizal (19) luka di jempol kiri.

Hingga saat ini korban yang menjalani perawatan di RSUD Dr Ibnu Sutowo Baturaja sebanyak dua orang atas nama Reflansi dan Jeki.

Menurut keterangan saksi Anton, peristiwa yang merenggut satu nyawa dan empat lainnya luka-luka itu yang terjadi pukul 01.30 dini hari. Itu bermula dari salah satu tersangka yang disebut-sebut pemuda dari Lubukbatang memanggil korban dengan cara melambaikan tangan.

Setelah Leo mendekat, pelaku langsung “merangkul” leher korban, lalu mendorong kepala korban dengan tangan. Melihat kejadian itu beberapa teman korban mendekat. Kemudian terjadi keributan yang berbuntut jatuhnya korban jiwa.

Kapolres OKU AKBP Mulyadi SIK MH didampingi Kasat Reskrim Polres OKU AKP Zulfikar SH mengatakan kasus ini sudah ditangani polisi. Polisi sudah memanggil saksi-saski termasuk pemilik kafe untuk dimintai keterangan.

Tags
kafe
OKU
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved