Breaking News

Update SFC

30 Persen Diisi Pemain Muda

Sriwijaya FC menargetkan musim depan menggunakan 30 persen pemain muda dalam skuad inti.

Editor: Soegeng Haryadi

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Sriwijaya FC tidak hanya menargetkan meraih gelar triple winner saja pada musim depan, tapi juga tengah mempertimbangkan untuk memakai tenaga pemain muda dari SFC U-21 minimal 30 persen dari jumlah skuad musim depan.

"Mengenai pemberdayaan pemain junior di skuad SFC senior, kita sudah lakukan sejak beberapa musim terakhir. Namun memang untuk kuotanya kita tingkatkan pelan-pelan dari musim ke musim dan musim depan tentu saja harus ada peningkatan dibanding musim ini," kata Presiden SFC, Dodi Reza Alex, Minggu (15/9/2013).

Dikatakan, seiring dengan adanya tiga kompetisi yang akan diikuti musim depan mulai dari ISL, Piala Indonesia dan ISL U-21. Maka kesempatan menambah jam terbang bagi para pemain-pemain muda ini akan lebih banyak lagi. Bisa jadi Piala Indonesia akan diprioritaskan bagi pemain muda, sedangkan ISL bagi pemain senior.

"Sebab, kita sadar untuk level ISL di senior persaingannya sangat berat. Makanya kita harus memadukan jam terbang dari tim senior dan semangat dari pemain muda, sehingga didapat ouput yang bagus," terang putra sulung dari Gubernur Sumsel itu.

Dodi menyakini SFC masih bisa berbuat banyak dan mencapai target triple winner musim depan, dengan mengkombinasikan skuad senior dan junior. Pasalnya, dia pribadi sangat takjub dengan permainan SFC U-21 melawan Mitra Kukar dalam partai final ISL U-21 pada 7 September lalu.

"Saya sudah dapat masukan dari Mas Subangkit (Pelatih SFC U-21 dan Karateker SFC), kalau pemain-pemain muda yang kita miliki permainan sangat agresif sekali," katanya. (darwin s)

Tags
SFC
ISL
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved