Karir
Atasi Sindrom Malas Kerja Setelah Liburan
Pasti malas rasanya menghadapi semua rutinitas setelah menjalani libur panjang.
Jika Anda merasa tak puas saat harus kembali bekerja, cek dulu apakah perasaan ini memang benar-benar disebabkan karena pekerjaan Anda atau hanya karena sindrom liburan. Jika Anda merasa kondisi pekerjaan Anda tak juga membaik setelah satu bulan atau lebih, mungkin saja ini saatnya untuk memikirkan pengunduran diri Anda.
7. Makan yang sehat
Selama liburan, tubuh dan pikiran Anda berada dalam mode off. Artinya tubuh dibiasakan untuk bersantai dan tidak memikirkan hal yang berat. Namun ketika harus kembali bekerja, maka tubuh dan pikiran harus kembali untuk "dibangunkan" kembali. Untuk itulah tubuh membutuhkan energi lebih untuk menjalankan rutinitas bekerja.
"Mulai minggu pertama Anda bekerja dengan mengonsumsi sarapan sehat. Minum banyak air dan hindari terlalu banyak minum teh dan kopi," saran Natasha Meerding, juru bicara Dietitians Association of Australia.
Ia juga menyarankan untuk menggabungkan pola makan sehat ini dengan beberapa aktivitas fisik saat sudah kembali bekerja. Hal ini dianggap bisa membantu meningkatkan kewaspadaan, meningkatkan mood, dan mencegah kenaikan berat badan.