Dituding tak Maksimal Tangani Bencana, Pasha Ungu Mengaku Siap Mundur dari Jabatan Wakil Walikota

Pasca gempa Palu beberapa waktu yang lalu, membuat Wakil Walikota Palu, Pasha Ungu mengaku siap melepas jabatannya.

kompas.com
pasha ungu 

SRIPOKU.COM - Pasca gempa dan tsunami di Palu beberapa waktu yang lalu, ternyata membuat Wakil Walikota Palu, Sigit Purnomo atau yang akrab disapa Pasha Ungu mengaku siap melepas jabatannya.

Terang-terangan Pasha Ungu mengaku rela mengundurkan diri bila dirinya dianggap tak mampu menyelesaikan persoalan pasca gempa dan tsunami di Palu tersebut.

Pasha sendiri sudah mengusahakan yang terbaik, namun ternyata masih ada pihak yang menghujatnya.

Hingga akhirnya dalam Rapat Dengar Pendapat yang digelar pada Rabu (17/10/2018) kemarin, Pasha menyatakan siap untuk mundur atau diturunkan.

'Ungu'
Pasha Ungu dan Adelia Wilhemia (instagram)

Pantauan Sripoku.com dari postingan instagram @pashaholic_vm Kamis (18/10/2018), terlihat Pasha meminta maaf bila dirinya belum bisa maksimal dalam memberikan bantuan untuk para korban bencana alam.

"Saya kira tidak perlulah kita persoalkan dulu walikota turun lah, saya secara pribadi, saya tidak atas nama walikota, saya pribadi sebagai wakil walikota kalau dianggap lalai, tidak mampu, tidak maksimal, tidak ada masalah, saya siap untuk mengundurkan diri, saya siap untuk diturunkan pun tidak masalah," ujar Pasha.

Bahkan terlihat jelas Pasha tak bisa menutupi rasa sedihnya, bahkan terlihat Pasha sampai menangis.

Pasha mengaku turut merasakan dan sangat tahu perasaan sedih masyarakat Palu yang menjadi korban bencana tersebut.

Melalui beberapa postingan di instagramnya, Pasha terlihat membantu para korban Palu semampunya.

Namun jika apa yang dilakukannya kemarin masih dianggap tak bertanggung jawab oleh masyarakat, Pasha siap menerima kritikan tersebut.

Pasha menyadari kalau dirinya juga memiliki keterbatasan meski statusnya adalah pelayan masyarakat.

Kritikan yang dilayangkan untuk Pemerintah Kota Palu memang sudah terdengar beberapa waktu lalu.

Banyak masyarakat yang marah karena belum juga mendapat bantuan.

Padahal hal itu lantaran pasca gempa mengakibatkan keadaan di sana cukup sulit untuk dijangkau.

Bahkan Pasha dan istrinya sempat terlihat ikut tidur di tenda pengungsian.

Pasha Ungu dan Adelia Pasha tidur di tenda pengungsian. (Instagram Kolase/adeliapasha/diegochrist/Tribunnews/Irwan Rismawan)
Pasha Ungu dan Adelia Pasha tidur di tenda pengungsian. (Instagram Kolase/adeliapasha/diegochrist/Tribunnews/Irwan Rismawan) (http://style.tribunnews.com/)

===

Baca: Ahmad Dhani Jadi Tersangka, Maia Estianty Sempat Katakan Hal Ini, Hingga Sebut Hidup Berantakan

Baca: Selain Iis Dahlia, 6 Selebriti Ini Juga Miliki Kumis Tipis, Ada yang Dijuluki Wanita Berkumis

Baca: Perang Dagang dengan China Bisa Sebabkan Ekonomi Amerika Serikat Resesi?

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved