Update SFC

Teja Pakualam Tak Mau Manfaatkan Cederanya Andritany Rebut Posisi Kiper di Ujicoba Vs Thailand

"Saya pikir saya tidak berpikir sampai ke sana, yang paling penting bagaimana saya latihan sebaik mungkin beradaptasi

Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma

SRIPOKU.COM, PALEMBANG-Kiper Sriwijaya FC Teja Pakualam mengaku kaget ketika mendapatkan panggilan dari Timnas Indonesia untuk ujicoba lawan Thailand, 3 Juni mendatang. Dia mengaku sudah lama tidak dipanggil.

Teja pun tidak mau berspekulasi apa sebab dia dipanggil, karena baginya ini merupakan kesempatan yang sangat baik untuk mengembangkan kemampuannya.

Bagi, panggilan ini merupakan apresiasi atas kinerjanya selama ini.

"Saya masih kaget dan tidak percaya sejauh ini, tetapi ini berkah buat saya dan yang paling penting fokus dan kerja keras," ujar Teja, Selasa (29/5/2017).

Diakui Teja, tidak ada target apalagi menjadi kiper utama, karena semua itu dia serahkan kepada penilaian pelatih Lusi Milla.

Semuanya menurut Teja tergantung dari Pelantas yang akan digelar dan ajang ujicoba yang akan dia hadapi.

"Saya serahkan kepada pelatih karena dia yang paling tahu apa kebutuhan tim. Sebagai pemain saya akan selalu siap sedia jika diminta," ujar Teja.

Saat ditanyakan, apakah dia akan memanfaatkan sebaik-baiknya kesempatan yang didapatkan, terlebih lagi kiper utama Timnas Andritany sedang mengalami cedera.

"Saya pikir saya tidak berpikir sampai ke sana, yang paling penting bagaimana saya latihan sebaik mungkin beradaptasi dan berjuang memberikan kemampuan yang terbaik bagi saya," jelasnya.

Sumber:
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved