Kasihan, Nyawanya Sudah Diujung Tanduk, Gadis ini Kaget Saat Tahu Siapa Ayahnya Sebenarnya
Seorang gadis 18 tahun dari Tiongkok harus menerima kenyataan pahit jika dirinya hanya punya kesempatan hidup beberapa bulan lagi.
Penulis: Ahmad Sadam Husen | Editor: Ahmad Sadam Husen
SRIPOKU.COM -- Seorang gadis 18 tahun dari Tiongkok harus menerima kenyataan pahit jika dirinya hanya punya kesempatan hidup beberapa bulan lagi.
Terlebih setelah ayah kandungnya menolak datang saat dirinya akan menjalani operasi transplantasi sumsum tulang untuk menyelamatkannya dari leukemia.
Mahasiswi bernama Xinxin ini pertama kali didiagnosa menderita penyakit leukemia langka tiga bulan lalu setelah ia pingsan ketika menjalani latihan militer, demikian menurut media Tiongkok, Kan Kan News.
===
Sejak itu, dia menjalani kemoterapi di Rumah Sakit Rakyat Henan di Zhengzhou, di Provinsi Henan, di timur tengah Tiongkok.
Hal ini ditempuhnya ntuk mencegah sel kankernya menyebar ke seluruh tubuh.
Kondisi langka ni sendiri diketahui akan mengembangkan sel darah abnormal di dalam sumsum tulang dan sarkoma, demikian menurut Daily Mail.
===
Bai Yanliang, seorang dokter dari bagian hematologi rumah sakit tersebut, sangat menyarankan agar pengobatan terbaik untuk remaja ini adalah transplantasi sumsum tulang.
Masalahnya, sumsum tulang itu harus berasal dari anggota keluarga, bukan dari orang lain.
Ibu remaja ini bukanlah kandidat yang layak untuk prosedur itu karena sang ibu adalah mmbawa virus Hepatitis B didalam tubuhnya.
Kakaknya juga tidak tepat karena dia kurus.
Satu-satunya orang yang bisa menyelamatkan Xinxin sekarang adalah ayah kandungnya, yang telah menceraikan ibunya.