Harga Motor All New Honda Vario Sedang Diskon Rp 2,8 Juta. Buruan Beli!

Rinciannya, OTR (On The Road) Palembang untuk motor Honda Vario eSP CBS Advance yaitu Rp 16.900.00, Vario eSP CBS ISS Advance Rp 17.690.000

Penulis: Refli Permana | Editor: Sudarwan
SRIPOKU.COM/RAHMALIYAH
New Honda Vario 150 eSP memiliki performa tinggi jauh di atas motor skutik lainnya. Di awal tahun 2017 ini Astra Motor Sumsel memberikan penawaran spesial untuk series ini. 

Laporan wartawan Sriwijaya Post, Refli Permana

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Anda belum memiliki All New Honda Vario?

Buruan deh datang ke Astra Motor Sumsel dikarenakan ada promo menarik yang sayangnya udah nggak lama lagi lho berlakunya.

Dikatakan Sales Manager Astra Honda Sumsel, Thomas Pradu, sejak 16 Juli lalu pihaknya memberlakukan program sales untuk semua tipe Honda Vario.

Programnya berupa hemat hingga Rp 2,8 juta dan asyiknya hanya berlaku untuk kalian yang ingin membeli secara kredit.

"Buruan karena sebelum bulan ini berakhir programnya nggak berlaku lagi. Hanya berlaku untuk Vario Series dan pembelian secara kredit," kata Thomas, Selasa (18/7/2017).

Thomas mengatakan, Vario Series dibanderol dengan harga yang berbeda.

Rinciannya, OTR (On The Road) Palembang untuk motor Honda Vario eSP CBS Advance yaitu Rp 16.900.00, Vario eSP CBS ISS Advance Rp 17.690.000, New Vario 125 CBS Rp 18.980.000, New Vario 125 CBS ISS Rp 19.875.000, dan New Vario 150 Rp 22.305.000.

Khusus untuk New Honda Vario 150 dengan warna baru dan New Honda Vario 125 dengan kombinasi warna dan grafis stripe terbaru, baru saja resmi diperkenalkan oleh Astra Honda Motor dan kini sudah tersedia di Palembang.

Dua varian baru yang hadir sebagai tren baru skutik di Indonesia bisa memberikan kebanggaan dalam aktualisasi jati diri generasi muda melalui desain yang futuristik serta penyematan teknologi dan fitur canggih.

Dikenal sebagai skutik dengan performa tinggi, berfitur canggih dan teknologi terkini, kedua model ini dilengkapi dengan fitur standar samping otomatis (Side Stand Switch), Brake Lock yang mudah dioperasikan untuk mencegah motor loncat saat dinyalakan, fitur pengaman kunci bermagnet yang efektif mencegah dan penyematan teknologi eSP di yang mampu memaksimalkan pembakaran secara efisien.

Selain itu, warna yang ditawarkan sangat beragam, seperti pada New Honda Vario 150 yang hadir dengan kombinasi warna monotone baru yakni Exclusive Pearl White dan Exclusive Matte Black pada tipe CBS-ISS.

Sementara itu, New Honda Vario 125 semakin menguatkan tampilan sportinya melalui stripe dengan grafis garis tebal pada 2 tipe yakni tipe CBS dan tipe CBS-ISS.

Dua tipe New Honda Vario 125 ini memiliki warna baru yaitu Sonic White Red yang mengaplikasikan kombinasi warna baru dengan stripe merah.

Vario, beber Thomas, menjadi varian matic buatan Honda yang memang banyak dicari oleh masyarakat Sumsel.

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved