Bupati Muaraenim Tiap Hari Baca Alquran

Muzakir kepergok oleh para insan pers ketika memasuki ruangan kerjanya, dimana ia terlihat asyik membaca Alquran.

Penulis: Ardani Zuhri | Editor: Sudarwan
Bupati Muaraenim Tiap Hari Baca Alquran - MUZAKIR1.JPG
SRIPOKU.COM/ARDANI ZUHRI
Bupati Muaraenim Ir H Muzakir SS terlihat asyik membaca Alquran di bulan Ramadan, di ruang kerjanya, Selasa (24/7).
SRIPOKU.COM, MUARAENIM - Meskipun jadwalnya sangat padat terutama pada bulan Ramadan dengan melakukan safari Ramadan dan tugas-tugas rutinitas di pemerintahan, ternyata Bupati Muaraenim Ir H Muzakir SS, selalu menyempatkan untuk membaca kitab suci Alquran.

Muzakir kepergok oleh para insan pers ketika memasuki ruangan kerjanya, dimana ia terlihat asyik membaca Alquran.

Akibatnya para insan pers sempat harus menunggu sekitar lima menit sampai ia usai mengkhatamkan juz delapan.

“Mungkin kamu ngiro akuni idak baca Alquran, sebab dak pernah jingok aku baconyo. Kebetulan ini bulan puaso jadi aku sempatkan baconyo setiap hari,” ucap Muzakir kepada Sripoku.com sambil tersenyum sembari menutup Alquran di ruang kerjanya, Selasa (24/7).

Menurut Muzakir, sebagai umat muslim, apalagi di bulan Ramadan tentu dianjurkan untuk banyak-banyak beribadah seperti membaca Alquran dan sebagainya yang mungkin selama ini di luar bulan Ramadan agak kurang dilakukan. Sebab beribadah di ulan ramadhan amal ibadahnya berlipat-lipat bila dibandingkan dengan bulan lainnya dalam setahun.

“Alhamdulillah sampai hari ini, aku sudah nyelesaikan delapan juz. Mudah-mudahan sampai akhir bulan Ramadan bisa khatam 30 juz,” ujarnya.

Ketika ditanya apakah menu kesukaannya ketika akan berbuka puasa, Muzakir, mengatakan jika untuk minum ia selalu minta dibuatkan jus es tape cincau, sambal terung panjang, rebung, ikan lele goreng dan sambal kecap.

Sedangkan untuk ulamanya, ia selalu menyempatkan untuk makan kabau. Sebab tanpa kabau rasanya makan kurang pas dan ada yang kurang. Sedangkan untuk makan-makanan yang berlemak seperti daging, ia upayakan untuk dihindari karena untuk menjaga kesehatan tubuh.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved