Berita Sumsel United

Bayu Gatra dan Rekan Bertekad Amankan Poin di Kandang Sendiri Saat menjamu Persekat Tegal

Pemain Sumsel United Bayu Gatra dan rekan bertekat untuk mengaman poin di kandang sendiri saat menjamu Perksekat Tegal, Minggu (12/10/2025).

Penulis: Angga | Editor: tarso romli
sripoku.com/angga azka
BAYU GATRA SUMSEL - Pemain Sumsel United Bayu Gatra mengungkapkan motivasi dari para punggawa Laskar Juaro untuk mengamankan poin di kandang saat melawan Persekat Tegal di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang pada Minggu (12/10/2025) sore. Saat sesi press conference mendampingi Nil Maizar, saat sesi Pre Match Press Conference (PMPC), Sabtu (11/10/2025) pagi di ruang media Stadion GSJ. 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Pemain Sumsel United Bayu Gatra mengungkapkan motivasi dari para punggawa Laskar Juaro untuk mengamankan poin di kandang saat melawan Persekat Tegal di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang pada Minggu (12/10/2025) sore. 

Pemain Sumsel United Bayu Gatra mengungkapkan, jika pertandingan melawan Persekat Tegal merupakan pertandingan yang penting untuk para pemain, pelatih dan manajemen karena bermain di kandang sendiri. 

"Kita sudah kalah dua kali, ini menjadi motivasi kita untuk bangkit dan meraih poin penuh agar kita bisa bersaing di papan atas," kata Bayu Gatra saat sesi press conference mendampingi Nil Maizar, saat sesi Pre Match Press Conference (PMPC), Sabtu (11/10/2025) pagi di ruang media Stadion GSJ.

Bayu juga sebagai salah satu penyerang andalan dari Sumsel United telah bermain sebanyak 4 kali pertandingan yang dijalani oleh Laskar Juaro. 

Meskipun belum mencetak gol, namun Bayu kerap kali merepotkan pertahanan lawan dengan kecepatan dan skill umpan yang dimilikinya. 

"Kita kan berkomitmen dari awal, dengan manajemen dan head coach serta pemain juga harus tembus liga 1," ujarnya. 

Bayu juga mengungkapkan jika ini adalah momentum dirinya dan rekan untuk bisa bangkit agar tetap bisa mencapai target untuk menuju liga Super League (liga 1).

Bermain di hadapan pendukung dan di rumah sendiri, Bayu dan rekan-rekannya mengeluarkan kemampuan dengan maksimal hingga bisa meraih hasil yang positif di pekan kelima. 

Baca juga: Perempuan Belia yang Tewas di Kamar Hotel Lendosis Dalam Kondisi Tangan Terikat

"Ini pertandingan di kandang jadi kita harus memanfaatkan untuk meraih poin penuh dan kita bakalan fighting spirit lah untuk meraih hasil yang maksimal," ujar Bayu. 

Bayu juga menyatakan jika saat ini rekan-rekannya siap untuk bertarung menghadapi Persekat Tegal yang juga membutuhkan poin, namun ia yakin jika para punggawa Laskar Juaro telah belajar dari kesalahan saat menghadapi FC Bekasi City. 

"Kami sebagai pemain InsyaAllah telah siap seratus persen untuk pertandingan besok karena kita harus meraih tiga poin demi mempertahankan persaingan di papan atas klasemen sementara," ucap Bayu Gatra

Demi meraih kemenangan Bayu dan rekan-rekannya akan terus mengikuti intruksi dari pelatih di pinggir lapangan untuk merubah situasi dan kondisi saat di lapangan. 

Saat di dalam lapangan para pemain terkadang lengah dengan ball position dan apa yang harus dilakukan saat di depan gawang dan saat bertahan. 

"Tinggal bagaimana nanti para pemain menerapkan intruksi dari pelatih saat di lapangan," tutupnya. 

Simak berita menarik lainnya di sripoku.com dengan mengklik Google News.

Baca juga: Pelatih Sumsel United Ajak Dukung Laskar Juaro di laga Home, Cara Pembelian Tiket Harga Normal

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved