Berita Ogan Ilir
19 Perusahaan Ikut Job Fair di Ogan Ilir, Bupati Komitmen Menurunkan Angka Pengangguaran
Guna memperluas kesempatan masyarakat Ogan Ilir dalam mendapat pekerjaan, pemerintah daerah setempat bakal menggelar job fair.
Penulis: Agung Dwipayana | Editor: tarso romli
SRIPOKU.COM, INDRALAYA - Guna memperluas kesempatan masyarakat Ogan Ilir dalam mendapat pekerjaan, pemerintah daerah setempat bakal menggelar job fair.
Job fair diselenggarakan oleh Dinas Transmirgrasi dan Ketenagakerjaan (Distransnaker) Kabupaten Ogan Ilir.
Dua hari penyelenggaraan job fair yakni pada Rabu (10/9/2025) dan Kamis (11/9/2025) mendatang.
"Job fair selama dua hari itu nanti diadakan di Gedung Serbaguna KPT (Komplek Perkantoran Terpadu) Tanjung Senai," kata Kepala Distransnaker Kabupaten Ogan Ilir, Amrullah, Selasa (9/9/2025).
Dijelaskannya, Bupati Ogan Ilir memiliki komitmen untuk menekan angka pengangguran.
"Job fair ini menjadi salah satu upaya konkret untuk mendukung target tersebut,” ujar Amrullah.
Pada kegiatan tersebut, setiap perusahaan akan difasilitasi dengan stand oleh Pemkab Ogan Ilir.
"Sebagian perusahaan di antaranya akan menggelar walk in interview. Pencari kerja cukup membawa surat lamaran mereka," jelas Amrullah.
Distransnaker Kabupaten Ogan Ilir mendorong sebanyak mungkin perusahaan untuk berpartisipasi.
Tujuannya agar dapat membuka peluang kerja yang sesuai dengan keterampilan masyarakat di Ogan Ilir.
"Pemkab Ogan Ilir berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam pengurangan pengangguran. Serta peningkatan serapan tenaga kerja di daerah kita," terang Amrullah.
Baca juga: Syarat dan Cara Daftar Operasi Katarak Gratis di RS Binar Palembang dari CSR BSB
Daftar perusahaan dan lembaga yang mengikuti job fair di Ogan Ilir :
1. PT Sumatera Prima Fibreboard.
2. PT Indomarco Prismatama Indomaret.
3. PT Haena Duta Cemerlang.
4. PT Sinergi Gula Nusantara Cinta Manis.
5. PT Kurnia Bina Rizki.
6. PT Timuraya Jaya Lestari.
7. PT Thamrin Brothers.
8. PT Petrogas.
9. PT Jafa Indo Corpora.
10. PT Bunga Mulia Indah.
11. PT Andromeda Graha.
12. PT Arwana Anugerah Keramik.
13. PT Golden Oilindo Nusantara.
14. LPK Mirai Jaya.
15. PT Pelangi Mas Khatulistiwa.
16. PT Sakinah Pyramida.
17. PT Wings.
18. PT Andalan Mitra Prestasi.
19. PT Swapro Internasional.
Adapun persyaratan umum bagi calon pelamar :
- Surat lamaran.
- Curriculum vitae.
- Fotokopi KTP.
- Fotokopi KK.
- Pas foto ukuran 3x4.
- Ijazah terakhir/suket lulus.
- Sertifikat keahlian (jika ada).
- Map amplop coklat.
Simak berita menarik lainnya di sripoku.com dengan mengklik Google News.
Konflik Jalan Raya Berlanjut, Sopir Travel di Ogan Ilir Laporkan Balik Pria yang Berseteru Dengannya |
![]() |
---|
Tinjau Program MBG Bupati Ogan Ilir Minta Bahan Makanan Dihasilkan dari Desa, Biar Lebih Segar |
![]() |
---|
Petaka di Jalinsum Palembang-Indralaya, Kepala Pria Paruh Baya 'Bocor' Dianiaya Sopir Travel |
![]() |
---|
KAPOLSEK Tanjung Batu Iptu DR Syaparudin Akso Pindah Tugas ke Propam Polda Sumsel, Ini Jabatannya! |
![]() |
---|
Kebakaran Lahan Kembali Terjadi Dekat Pintu Gerbang Tol Indralaya, Minggu 28 September 2025 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.