Kunci Jawaban

Soal + Kunci Jawaban SAS IPA Kelas 7 SMP Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah

Ini soal SAS IPA kelas 7 SMP Materi Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah Kurikulum Merdeka yang dapat dipelajari.

|
Penulis: Siti Umnah | Editor: Siti Umnah
Sripoku.com/SitiUmnah
ILUSTRASI KUNCI JAWABAN : Ini latihan soal SAS IPA kelas 7 SMP Materi Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah Kurikulum Merdeka.(Sripoku.com/SitiUmnah) 

SRIPOKU.COM - Ini 20 soal SAS IPA kelas 7 SMP materi Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah yang dikutip dari akun Youtube Mudah Belajar Official.

1. Seorang arsitek menggunakan prinsip gaya dan tekanan dalam merancang jembatan agar kuat dan seimbang. Bidang ilmu Sains yang diterapkan arsitek tersebut adalah ...

Baca juga: 40 Soal SAS IPS Kelas 9 SMP Semester 1, Lengkap Kunci Jawaban + Indikator Soal

Baca juga: Soal SAS Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP Semester 1, Kunci Jawaban + Indikator Soal

A. Kimia

B. Geologi

C. Fisika

D. Astronomi

Jawaban : C. Fisika

2. Dokter menggunakan hasil pemeriksaan darah untuk menentukan jenis obat yang sesuai bagi pasiennya. Contoh tersebut menunjukkan penerapan Sains dalam bidang ...

A. Ekologi

B. Biologi

C. Fisika

D. Geologi

Jawaban : B. Biologi

3. Jika seorang ilmuwan ingin meneliti pengaruh sinar matahari terhadap pertumbuhan tanaman, maka cabang ilmu Sains yang paling sesuai adalah ...

A. Ekologi

B. Kimia

C. Astronomi

D. Geologi

Jawaban : A. Ekologi

4. Seorang siswa ingin mencampurkan dua larutan dengan aman di laboratorium. Alat yang paling tepat digunakan adalah ...

A. Tabung reaksi

B. Neraca pegas

C. Termometer

D. Mikroskop

Jawaban : A. Tabung reaksi

5. Saat melakukan percobaan memanaskan zat padat, siswa menggunakan tang krusibel dan segitiga porselen. Tujuan penggunaan alat tersebut adalah ...

A. Mengamati perubahan warna zat

B. Mengamankan alat dari panas langsung

C. Mengukur volume zat

D. Mengatur tekanan udara

Jawaban : B. Mengamankan alat dari panas langsung

6. Jika seorang siswa tidak memakai kacamata pelindung saat melakukan eksperimen dengan bahan kimia asam, risiko yang mungkin terjadi adalah ...

A. Kegagalan percobaan

B. Luka bakar pada kulit

C. Iritasi atau kerusakan mata

D. Data percobaan menjadi tidak akurat

Jawaban : C. Iritasi atau kerusakan mata

7. Dalam percobaan "pengaruh cahaya terhadap pertumbuhan tanaman", tinggi tanaman ditetapkan sebagai variabel terikat. Maka variabel bebasnya adalah ...

A. Jenis tanah

B. Jumlah air

C. Cahaya

D. Suhu ruangan

Jawaban : C. Cahaya

8. Seorang siswa meneliti pengaruh suhu air terhadap waktu larut gula. Pernyataan yang paling tepat sebagai hipotesis adalah ...

A. Semakin tinggi suhu air, semakin cepat gula larut.

B. Air panas terasa lebih manis daripada air dingin.

C. Gula mudah larut di dalam air.

D. Air memiliki suhu yang berbeda-beda.

Jawaban : A. Semakin tinggi suhu air, semakin cepat gula larut.

9. Dalam melakukan percobaan, langkah yang dilakukan setelah menentukan hipotesis adalah ...

A. Menarik kesimpulan

B. Membuat laporan

C. Merancang dan melakukan percobaan

D. Mengamati data percobaan

Jawaban : C. Merancang dan melakukan percobaan

10. Seorang ilmuwan ingin mengetahui mengapa air laut lebih cepat menghantarkan listrik dibandingkan air tawar. Langkah pertama yang harus ia lakukan menurut metode ilmiah adalah ...

A. Merumuskan hipotesis

B. Melakukan observasi

C. Mengolah data

D. Menulis kesimpulan

Jawaban : B. Melakukan observasi

11. Dalam penelitian, variabel kontrol memiliki peran penting untuk ...

A. Menentukan hasil yang diharapkan

B. Menjaga agar percobaan tetap adil

C. Menghasilkan hipotesis baru

D. Meningkatkan variasi hasil percobaan

Jawaban : B. Menjaga agar percobaan tetap adil

12. Dalam mengukur panjang meja, alat yang paling tepat digunakan adalah ... ...

A. Termometer

B. Mikroskop

C. Penggaris atau meteran

D. Gelas ukur

Jawaban : C. Penggaris atau meteran

13. Seorang siswa menimbang massa benda menggunakan neraca pegas. Jika hasilnya 0,5 kg, maka besaran yang diukur adalah ...

A. Panjang

B. Waktu

C. Massa

D. Suhu

Jawaban : C. Massa

14. Dalam percobaan, hasil pengukuran suhu air panas tercatat 80°C. Berdasarkan hal tersebut, besaran yang diukur termasuk ...

A. Besaran turunan dengan satuan Joule

B. Besaran pokok dengan satuan derajat Celsius

C. Besaran turunan dengan satuan meter kubik

D. Besaran pokok dengan satuan kilogram

Jawaban : B. Besaran pokok dengan satuan derajat Celsius

15. Volume air dalam gelas ukur menunjukkan angka 100 mL. Hasil ini termasuk data ...

A. Kualitatif karena berdasarkan warna air

B. Kuantitatif karena dinyatakan dalam angka

C. Subjektif karena bergantung pada pengamat

D. Kualitatif karena sulit diukur

Jawaban : B. Kuantitatif karena dinyatakan dalam angka

16. Jika siswa ingin mengukur kecepatan mobil yang bergerak sejauh 60 meter dalam 3 detik, maka satuan SI yang digunakan adalah ...

A. m/s

B. m⊃3;

C. Joule

D. Hertz

Jawaban : A. m/s

17. Dalam laporan percobaan, bagian yang berisi dugaan sementara sebelum percobaan dilakukan disebut ...

A. Kesimpulan

B. Tujuan

C. Hipotesis

D. Variabel

Jawaban : C. Hipotesis

18. Setelah percobaan selesai, siswa menulis pernyataan "semakin besar intensitas cahaya, semakin cepat fotosintesis berlangsung." Pernyataan tersebut seharusnya dimasukkan ke bagian ...

A. Prosedur

B. Hasil dan kesimpulan

C. Variabel

D. Tujuan percobaan 

Jawaban : B. Hasil dan kesimpulan

19. Komponen laporan percobaan yang berisi data hasil pengamatan beserta cara pengolahannya adalah ...

A. Variabel

B. Hipotesis

C. Pengumpulan dan pengolahan data

D. Prosedur percobaan

Jawaban : C. Pengumpulan dan pengolahan data

20. Dalam menyusun laporan percobaan, langkah yang tepat setelah mencatat alat dan bahan adalah ...

A. Menuliskan kesimpulan

B. Menentukan tujuan percobaan

C. Menuliskan prosedur percobaan

D. Merumuskan hipotesis

Jawaban : C. Menuliskan prosedur percobaan

 

 

Dapatkan konten pendidikan mata pelajaran lainnya dari Deep Learning dan Kurikulum Merdeka dengan klik Di Sini.

Dapatkan juga berita penting dan informasi menarik lainnya dengan mengklik Google News.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved