Kunci Jawaban

Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 5 SD Halaman 58 Kurikulum Merdeka Semester 1, Latihan Imbuhan

Simak laman kunci jawaban ini sebagai referensi latihan Bahasa Indonesia kelas 5 SD halaman 58 tentang penggunaan imbuhan me- pada kalimat.

buku.kemdikbud.go.id
ILUSTRASI KUNCI JAWABAN - Latihan Bahasa Indonesia kelas 5 SD halaman 58 Kurikulum Merdeka 

SRIPOKU.COM - Simak ulasan lengkap kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 5 SD halaman 58 Kurikulum Merdeka semester 1.

Kamu dapat menjadikan laman kunci jawaban ini sebagai referensi latihan Bahasa Indonesia kelas 5 SD halaman 58 tentang penggunaan imbuhan me- pada kalimat.

Baca juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 5 SD Halaman 40 Kurikulum Merdeka Perbedaan Buku Fiksi Nonfiksi

Selengkapnya di bawah ini kunci jawaban latihan Bahasa Indonesia kelas 5 SD halaman 58 Kurikulum Merdeka, melansir dari buku.kemdikbud.go.id.

Latihan

Saatnya kalian melatih pemahaman tentang penggunaan imbuhan me- pada kalimat. Perhatikan gambar di bawah ini. Ini adalah Nina. Nina suka melukis. Ilustrasi di bawah ini menggambarkan urutan kegiatan Nina. Sekarang, ubahlah kata-kata di dalam kurung dengan menambahkan imbuhan me- sehingga menjadi kalimat yang baik dan benar.

Pertama-tama, Nina menyiapkan alat-alat lukisnya. Kertas lukis, kuas, cat cair, segelas air, dan palet. Lalu, Nina (tuang) beberapa warna cat ke dalam palet. Nina (tambah) sedikit air di setiap warna cat lalu (aduk) cat hingga sedikit cair dan siap digunakan. Nina juga (buat) satu warna baru. Ia (campur) warna biru dan merah untuk menghasilkan warna ungu. Setelah persiapan warna selesai, Nina siap (lukis) pada permukaan kertas lukis.

Baca juga: Latihan Soal Bahasa Indonesia Kelas 5 SD Bab 7 Semester 2 Kurikulum Merdeka dilengkapi Kunci Jawaban

Jawaban:

Pertama-tama, Nina menyiapkan alat-alat lukisnya. Kanvas, kuas, cat cair, segelas air, dan palet. Nina lalu menuang beberapa warna cat ke dalam palet. Nina menambah sedikit air di setiap warna cat lalu mengaduk cat hingga sedikit cair dan siap digunakan. Nina juga membuat satu warna baru. Ia mencampur warna biru dan merah untuk menghasilkan warna ungu. Setelah persiapan warna selesai, Nina siap melukis pada permukaan kanvas.

Dapatkan konten pendidikan mata pelajaran lainnya dari Kurikulum Merdeka dengan klik Di Sini.

Dapatkan juga berita penting dan informasi menarik lainnya dengan mengklik Google News.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved