Hasil Akhir Piala AFF U-23 2025, Timnas Indonesia Menang Tipis Atas Filipina, Garuda Kokoh di Puncak

Berikut ini hasil akhir laga kedua Grup Piala AFF U-23 U-23 2025, antara Timnas Indonesia U23 menghadapi Filipina

Editor: adi kurniawan
Istimewa
HASIL AKHIR - Berikut ini hasil akhir laga kedua Grup A Piala AFF U-23 2025, antara Timnas Indonesia U23 menghadapi Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Timnas Indonesia U23 berhasil taklukan Filipina 1-0, Jumat (18/7/2025). 

Sundulan dari Jaime Rozquillo membentur mistar gawang dan justru bola mengarah ke gawang dan masuk, sehingga gol bunuh diri membuat Timnas Indonesia U23 memimpin 1-0 pada menit ke-23.

Tim Merah Putih sebenarnya mencoba terus melakukan serangan ke pertahanan The Azkals secara bertubi-tubi hingga memasuki menit ke-33, tetapi tak juga ada gol.

Bahkan pada menit ke-35, Timnas Indonesia U23 kembali mendapatkan peluang melalui lemparan ke dalam Robi Darwis.

Tetapi, saat lemparan ke dalam tersebut tak mampu dimainfaatkan dengan baik, karena bola lemparan Robi Darwis sempat di sundul oleh pemain Filipina.

Bola itu jatuh di kaki Rayhan Hannan, tetapi tendangan pemain Persija Jakarta tersebut gagal bersarang bola ke gawang, karena mampu di tepis kiper Filipina

Serangan pemain Timnas Indonesia U23 hingga tambahan waktu dua menit itu tak juga ada gol yang dicetak, sehingga babak pertama berakhir dengan skor 1-0.

Babak Kedua

Gerald Vanenburg melakukan perubahan dengan memasukkan Jens Raven dan menarik Hokky Caraka.

Perubahan itu berbuah hasil, karena pada menit ke-47 Toni Firmansyah melakukan tendangan keras dari luar kotak penalti, tetapi tendangannya masih mampu ditepis oleh Nicholas.

Bola tepisan tersebut sebenarnya berhasil jatuh ke kaki Jens Raven dan berbuah gol, tetapi pemain Bali United tersebut sudah dalam posisi offside, sehingga gagal menjadi gol.

Untuk itu, hingga memasuki menit ke-49, Timnas Indonesia U23 masih berusaha membobol gawang Filipina.

Kadek Arel dan kawan-kawan hingga memasuki menit ke-56 ini memang tampil mendominasi, tetapi mereka masih belum mampu memberi ancaman berarti ke gawang Filipina.

Tim asuhan Garrath McPherson pada babak kedua ini memang lebih tampil bertahan, karena skuad Garuda Muda memang lebih berani dalam menyerang.

Namun, Dony Tri Pamungkas dkk masih kesulitan membobol gawang Filipina hingga memasuki menit ke-65 meski tampil dominan.

Filipina pada menit ke-68 mendapat peluang emas melalui tendangan bebas seusai Toni Firmansyah melanggar Jian Vinz Solomon Caraig, tetapi tendangan Javier Mariona terlalu melebar.

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved