Pendidikan Profesi Guru

Contoh Soal Tryout UKPPPG 2025, Makna Kebghinekaan Dalam Masyarakat, Instrumen Penilaian yang Tepat

Soal tryout UKPPPG 2025 ini bisa menjadi bahan latihan Bapak/Ibu untuk lanjut tahap selanjutnya.

Freepik.com
ILUSTRASI KUNCI JAWABAN - Foto berasal dari Freepik. Contoh Soal Tryout UKPPPG 2025 

SRIPOKU.COM - Berikut ini soal tryout UKPPPG 2025 pilihan ganda.

Soal tryout UKPPPG 2025 ini bisa menjadi bahan latihan Bapak/Ibu untuk lanjut tahap selanjutnya.

Dalam artikel ini akan membahas soal tryout UKPPPG bentuk pilihan ganda.

1. Apabila tujuan pembelajaran untuk melatih keterampilan menyajikan laporan dengan presentasi tentang makna kebhinekaan dalam masyarakat, maka instrumen penilaian yang tepat adalah...
a. melakukan pengamatan diskusi
b. membuat rubrik penilaian laporan
c. membuat rubrik penilaian presentasi
d. melakukan wawancara terkait hasil presentasi
e. mengembangkan rubrik penilaian diskusi
Jawaban : C

2. Bu Ani, guru bahasa Indonesia SD kelas III, ingin mengetahui kemampuan peserta didiknya dalam menanggapi informasi penting dari teks yang dibaca. Rancangan asesenen yang tepat adalah....
a. tes tulis, dengan memberikan beberapa pertanyaan terkait yang dibaca.
b. tes kinerja yang meminta peserta didik untuk menuliskan informasi penting dari teks yang dibaca.
c. proyek, dengan mengumpulkan data informasi penting tentang teks yang dibaca
d. portofolio, dengan meminta peserta didik mengumpulkan bahan bacaan lain terkait teks yang dibaca
e. penugasan, dengan memberikan tugas pada peserta didik untuk mencatat informasi penting dari teks yang dibaca
Jawaban : b

Baca juga: Tryout UKPPPG 2025, Pada Aktivitas Pembelajaran di Kelas Guru Memberikan Soal pada Peserta Didiknya

3. Pada fase A, seorang guru sedang mengajarkan keterampilan membaca dasar. Melalui pembelajaran tersebut, peserta didik diharapkan mampu memakai kosakata baru dari tayangan yang dipirsa dengan bantuan ilustrasi. Fokus pembelajaran pada hari itu adalah mengenal kata yang berawalan 'h'. Pada awal pembelajaran, guru memutarkan video lagu anak-anak yang memuat kata "hati-hati". Setelah itu, peserta didik belajar mengeja kata hati-hati dan dilanjutkan dengan melafalkan bunyi huruf "h" dengan benar. Selesai berlatih melafalkan, guru menampilkan gambar binatang yang berawalan "h". Peserta didik secara bergantian menyebutkan nama binatang sesuai gambar yang ditunjuk. Peserta didik kemudian mendapat penugasan mencatat benda di sekitar yang berawalan 'h'.
Berdasarkan ilustrasi tersebut, mengapa alur pengetahuan yang didesain garu tersebut sesuai dengan perkembangan kognitif anak usia sekolah dasar?
a. Pengetahuan yang diajarkan sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik
b. Materi disusun mulai dari hal konkret dan berdasarkan pengalaman kontekstual
c. Peserta didik diminta untuk mengamati terlebih dahulu sebelum mempraktikannya
d. Pembelajaran mengeja dihubungkan dengan kemampuan membaca awal anak-anak
e. Kegiatan belajar didukung dengan audio, video, dan ilustrasi untuk memudahkan anak
Jawaban : b

4. Bu Intan guru kelas III di SD Sukanmakmur menjelaskan materi tentang Pancasila merupakan desar negara Repúblik Indonesia dan nilai-nilai dalam sila Pancasila merupakan pedoman berbangsa dan bernegara bagi rakyat Indonesia. Dengan mengamalkan sila-sila Pancasila, rakyat Indonesia diharapkan dapat hidup secara ndam, damai, dan sejahtera. Tujuan pembelajaran unnik ranah sikap yang relevan dengan materi tersebut adalah.....
a. melalui kegiatan pengamatan lingkungan sekitar, peserta didik dapat menganalisis nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari dengan benar
b. melalui kegiatan diskusi, peserta didik dapat menyajikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari dengan benar
c. melalui pengamatan lingkungan sekitar peserta didik dapat menunjukkan sikap saling menghargai sesuai dengan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari
d. melalui pengamatan lingkungan sekitar, peserta didik dapat menjelaskan sikap yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila sila pertama dalam kehidupan sehari-hari dengan benar
e. melalui media gambar, peserta didik dapat menganalisis nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari dengan benar
Jawaban : c

5. Elemen fase B yakni "mendeskripsikan keragaman budaya dan upaya pelestariannya". Tujuan pembelajaran yang relevan dengan isi elemen tersebut adalah...
a. peserta didik mampu menguraikan macam-macam seni tari di Indonesia
b. peserta didik mampu membandingkan kebudayaan di Indonesia
c. peserta didik mampu menggambar keragaman budaya di sekitar tempat tinggal
d. peserta didik mampu menciptakan sebuah tari baru sesuai corak budayanya
e. peserta didik mampu memberikan sikap untuk menghargai keragaman budaya
Jawaban : a

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved