Kunci Jawaban
Kunci Jawaban Pendidikan Pancasila Kelas 6 SD Halaman 12 Kurikulum Merdeka, Hubungan Sila Pancasila
Berikut ini terdapat kunci jawaban Pendidikan Pancasila kelas 6 SD halaman 12 Kurikulum Merdeka.
Penulis: Ayu Wahyuni | Editor: Ayu Wahyuni
SRIPOKU.COM - Berikut ini terdapat kunci jawaban Pendidikan Pancasila kelas 6 SD halaman 12 Kurikulum Merdeka.
Pada tugas yang ada di buku Pendidikan Pancasila kelas 6 SD halaman 12, siswa diminta untuk menguraikan tentang hubungan sila-sila dalam Pancasila.
Siswa dapat menyimak dan memahami kunci jawaban yang ada di bawah ini sebagai panduan untuk belajar.
Dikutip melalui YouTube Media Pembelajaran, simaklah pembahasan soal dan kunci jawaban berikut ini.
Baca juga: Soal BAB 1 IPAS Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka Lengkap Kunci Jawaban, Bagaimana Tubuh Kita Bergerak
Soal :
Buatlah uraian tentang hubungan sila-sila dalam Pancasila dengan bahasamu sendiri di buku tulis atau lembar terpisah.
Baca juga: Soal BAB 1 Bahasa Indonesia Kelas 6 SD Semester 1 Kurikulum Merdeka, Bangga Menjadi Anak Indonesia
Jawaban :
1. Sila Pertama: Ketuhanan Yang Maha Esa
Pada sila pertama ini berhubungan dengan sila ke 2, 3, 4, dan 5. Artinya, masyarakat akan menjalankan sebuah perintah dari agama dengan cara menjunjung tinggi nilai kemanusiaan, membangun persatuan dan kedamaian berdasarkan agama, menghargai perbedaan dengan demokratis, dan mensejahterakan kehidupan sesama.
2. Sila Kedua: Kemanusiaan yang Adil dan Beradab
Pada sila kedua, sila ini berhubungan dengan sila 1, 3, 4, dan 5. Artinya, seluruh umat manusia wajib diperlakukan sesuai dengan harkat dan martabat. Karena, manusia merupakan makhluk ciptaan Tuhan yang memiliki kesamaan dalam martabat, hak dan kewajiban, serta memiliki sikap toleransi.
3. Sila Ketiga: Persatuan Indonesia
Sila ketiga berhubungan dengan sila 1, ke 2. ke 4, dan ke 5. Karena, persatuan dalam sila ini didasarkan pada nilai ketuhanan dan kemanusiaan. Hal ini dapat menekan kesejahteraan bersama dengan cara memperlihatkan sikap saling membantu satu sama lain.
4. Sila Keempat: Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan / Perwakilan
Sila keempat ini sangat berhubungan dengan sila ke1, ke 2, ke 3, dan ke 5. Artinya, pengambilan sebuah keputusan yang dilakukan dalam musyawarah wajib dilandasi nilai religius. Tentunya, dengan maksud untuk mengedepankan sikap humanis dan menghargai perbedaan pendapat.
5. Sila Kelima: Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia
Terakhir, sila kelima berhubungan dengan sila ke 1, ke 2, ke 3, dan ke 4. Artinya, agar tercipta suatu keadilan maka harus dilandasi asas ketuhanan yang memiliki nilai kemanusiaan, berperilaku beradap, dan menginginkan persatuan dari hasil sikap kebijaksanaan demokratis.
kunci jawaban
Pendidikan Pancasila kelas 6 SD halaman 12
Kurikulum Merdeka
hubungan sila-sila dalam Pancasila
Sripoku.com
| Soal Sumatif Pendidikan Pancasila Kelas 1 SD Semester 1 Kurikulum Merdeka |
|
|---|
| 20 Soal PJOK Kelas 2 Semester 2 Kurikulum Merdeka Lengkap Kunci Jawaban STS |
|
|---|
| Soal dan Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 4 SD Hal 51 Kurikulum Merdeka |
|
|---|
| Soal dan Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 4 SD Hal 38 Kurikulum Merdeka |
|
|---|
| 35 Soal SAS IPS Kelas 8 SMP Semester 1 Lengkap Kunci Jawaban + Indikator Soal |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.