Berita Selebriti
Rencana Besar Krisdayanti Usai tak Lolos jadi Anggota DPR RI, Istri Raul Lemos Bongkar Penyesalan
Fokus Krisdayanti terpecah lantaran tergabung dalam Tim Sukses Pemenangan Pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
SRIPOKU.COM - Krisdayanti menguak rencananya setelah tak lolos jadi anggota DPR RI.
Istri Raul Lemos ini juga mengungkap penyesalannya lantaran fokus yang terpecah selama menjadi timses calon Presiden.
Alih-alih harus terjun langsung ke dapilnya, Krisdayanti mengaku jarang melakukannya sehingga ia menyesal kurang maksimal.
Kini Krisdayanti akan kembali mengurusi keluarga dan kembali menyanyi setelah tidak lagi menjadi anggota DPR RI.
"Suara partai tergerus jadi kursi saya terpaksa hilang," kata Krisdayanti di Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (26/3/2024) malam.
Kini Krisdayanti masih akan tetap menyelesaikan tugasnya di DPR RI hingga Oktober 2024.
"Setelah ini tugas domestik harus diselesaikan," ucap Krisdayanti.
"Tidak mungkin suami saya mengizinkan tugas diluar kalau urusan domestik nggak beres, jadi urusan utama dan prioritas adalah keluarga," lanjutnya.
Sekalipun menjadi anggota DPR RI, Kris Dayanti tetap mendahulukan keluarga.
Selain fokus kembali mengurusi keluarga, Krisdayanti akan kembali berkarya di industri musik.
"Harus tetap berkarya, bernyanyi itu menggelorakan rasa cinta saya dalam berkebudayaan," kata Krisdayanti.
Meski mendapatkan 70.082 suara dari Dapil Malang Raya di Pemilu 2024, Kris Dayanti tidak mampu melanjutkan tugasnya sebagai anggota DPR RI.
"Saya tidak lolos padahal suara cukup baik," kata Krisdayanti.
Walau tidak lagi menjadi anggota DPR RI, Krisdayanti tidak kecewa.
Baginya, ikut pemilu harus siap menang dan kalah layaknya kompetisi.
| BAHAGIANYA Vega Darwanti Kuak Kondisi Terkini Tukul Arwana, Wajah Segar dan Jalani Terapi Bicara |
|
|---|
| Kondisi Nada Pasca Operasi Skoliosis, Putri Deddy Corbuzier Relakan Balet karena Besi di Tubuhnya |
|
|---|
| Rp53 Miliar Lenyap, Mongol Bongkar Dalang Calon Gubernur yang Nipu, Terlanjur Divonis & Dimiskinkan |
|
|---|
| ART Artis Pesta Miras hingga Curi Baju, Terbongkar Lewat Sosmed dan CCTV: 2 Bulan Kerja Beli Iphone |
|
|---|
| SOSOK Yosika Ayumi, Pacar Aksa Uyun Anak Soimah yang Kena 'Ospek' Dicaci Maki, Hubungan Awet 3 Tahun |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.