Berita Selebriti
Mau Menikah, Dewi Perssik Kini Malah Berseteru dengan Pengacara, Kasus dengan Indah Sari Makin Panas
Hal ini bermula dari pernyataan Dewi Perssik yang mengaku tak takut dengan pengacara Indah Sari meskipun dulunya seorang jendral.
Penulis: Rizka Pratiwi Utami | Editor: Fadhila Rahma
SRIPOKU.COM - Mau menikah dengan Rully, perseteruan Dewi Perssik dengan Indah Sari makin panas.
Kini Dewi Perssik juga ada masalah dengan kuasa hukum Indah Sari.
Hal ini bermula dari pernyataan Dewi Perssik yang mengaku tak takut dengan pengacara Indah Sari meskipun dulunya seorang jendral.
Selain itu, Dewi Perssik juga menyindir pangkat dari Ricky Herbert yang masih di bawah dari ayahnya.
Hal itulah yang membuat kuasa hukum Indah Sari meradang karena ini menyangkut harga dirinya.
Kuasa hukum Indah Sari pun balik menantang gaya sombong Dewi Perssik yang meremehkannya.
"Di dalam rekaman yang sudah saya buka, itu "saya nggak takut siapa jendral kau itu, jendral kamu itu masih di bawah bapak gue'."
"Bapak yang kamu maksud itu siapa Dewi Perssik, buktikan nanti," ucapnya.
"Saya minta pertanggungjawabanmu," sambungnya.
Lebih lanjut, Ricky Harbert mengakui bahwa dirinya sebelumnya ingin mendamaikan Dewi Perssik dengan kliennya, Indah Sari.
Namun, kini Ricky Harbert merasa tak terima karena nama baiknya sudah dijatuhkan oleh sang biduan.
"Padahal saya tadinya tuh untuk memfasilitasi kalian berdamai."
"Tapi kamu sudah menohok kepada harkat martabat saya," tuturnya.

Baca juga: Sindir Kesedihan, Tessa Kaunang Akhirnya Komentari Pertunangan Rully dan Dewi Perssik, Ngaku Bahagia
Sebelumnya, dua kali somasi tapi tak digubris, Indah Sari pasang bendera perang untuk Dewi Perssik.
Dulu sahabatan, kini Indah Sari nekat menempuh jalur hukum dalam kasusnya dengan mantan Aldi Taher tersebut.
Kondisi Nada Pasca Operasi Skoliosis, Putri Deddy Corbuzier Relakan Balet karena Besi di Tubuhnya |
![]() |
---|
Rp53 Miliar Lenyap, Mongol Bongkar Dalang Calon Gubernur yang Nipu, Terlanjur Divonis & Dimiskinkan |
![]() |
---|
ART Artis Pesta Miras hingga Curi Baju, Terbongkar Lewat Sosmed dan CCTV: 2 Bulan Kerja Beli Iphone |
![]() |
---|
SOSOK Yosika Ayumi, Pacar Aksa Uyun Anak Soimah yang Kena 'Ospek' Dicaci Maki, Hubungan Awet 3 Tahun |
![]() |
---|
PENYEBAB Andhara Early Lunasi KPR 12 Tahun Nyatanya Cuma Bayar Bunga, Pakar Jelaskan soal Cicilan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.