Liga Inggris
Prediksi Skor Tottenham vs Chelsea Liga Inggris, Ajang Reuni, Pochettino Waspadai Eks Klubnya
Pertandingan ini jadi ajang pelatih Chelsea, bereuni dengan Mauricio Pochettino yang pernah melatih Tottenham Hotspur pada 2014-2019.
Penulis: Muhammad Naufal Falah | Editor: adi kurniawan
SRIPOKU.COM -- Berikut ini prediksi skor Tottenham Hotspur vs Chelsea pada pekan ke-11 Liga Inggris, Selasa (7/11/2023) dini hari WIB.
Pertandingan ini jadi ajang pelatih Chelsea, bereuni dengan Mauricio Pochettino yang pernah melatih Tottenham Hotspur pada 2014-2019.
Namun anak asuh Mauricio Pochettino patut waspadai dengan Tottenham Hotspur yang lagi gacor-gacornya.
Baca juga: Prediksi Skor Luton Town vs Liverpool Liga Inggris, The Reds Bakal Pesta Gol ke Gawang Tim Promosi
Plus performa Chelsea lagi angin-anginan sehingga berada di papan tengah, berbeda dengan Tottenham yang menduduki tempat kedua.
Pertandingan ini akan digelar di Stadion Tottenham Hotspur, London, Inggris, mulai pukul 03.00 WIB.
Prediksi Skor
Opta Analyst: Tottenham Hotspur 42,7 persen; Chelsea 29 persen; 28,3 persen
Sports Mole: Tottenham Hotspur 2-1 Chelsea
Evening Standard: Tottenham Hotspur 2-1 Chelsea
Hati-hati, Pochettino
Pertandingan ini juga dapat menjadi ajang reuni bagi Mauricio Pochettino dengan Tottenham Hotspur.
Pasalnya pelatih asal Argentina ini pernah menjadi pelatih The Lilywhites periode 2014-2019 silam.
Namun, momen reuni Pochettino kali ini rawan ternodai.
Pasalnya, mantan anak didiknya, Tottenham Hotspur saat ini sedang gacor-gacornya.
Hingga pekan ke-11 ini, Tottenham belum pernah merasakan kekalahan dari 10 pertandingan yang telah mereka jalani.
Liga Inggris
Prediksi Skor
Tottenham vs Chelsea
Tottenham Hotspur
Chelsea
Mauricio Pochettino
Sripoku.com
| Bungkam Kritikan Netizen, Manchester United Tampil Superior Juara Premier League Summer Series 2025! |
|
|---|
| Liverpool Juara Liga Inggris Musim 2024/2025, Arne Slot Jadi Pelatih Kelima Juara di Musim Debut |
|
|---|
| Hasil Akhir Liga Inggris: Manchester United Kalah Telak, Chelsea Gagal Geser Liverpool di Klasemen |
|
|---|
| Liverpool Cuci Gudang, 10 Pemain Bakal Hengkang Jelang Liga Inggris 2024-2025 Ada Berstatus Bintang |
|
|---|
| Arsenal Kembali Gagal Juara Liga Inggris, Mikel Arteta Akui Level The Gunners di Bawah Man City |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.