Liga Inggris

Prediksi Skor Man United vs Man City Liga Inggris, Derbi Sulit Setan Merah Perbaiki Performa

Manchester United mengusung misi sulit untuk memperbaiki performa mereka dengan menantang Manchester City. 

Penulis: Muhammad Naufal Falah | Editor: Yandi Triansyah
Manchester United
Hasil Liga Champions Manchester United vs FC Copenhagen, Maguire dan Onana Jadi Pahlawan Setan Merah 

SRIPOKU.COM -- Berikut ini prediksi skor Manchester United vs Manchester City pada lanjutan pekan ke-10 Liga Inggris, Minggu (29/10/2023) malam WIB.

Manchester United mengusung misi sulit untuk memperbaiki performa mereka dengan menantang Manchester City

Pertandingan itu akan digelar di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris Raya, mulai pukul 21.30 WIB.

Baca juga: Prediksi Skor Arsenal vs Sheffield Liga Inggris, Kondisi Lawan Bakal jadi Santapan Empuk The Gunners

Prediksi Skor

Opta Analyst: Manchester United 23,2 persen; Manchester City 50,1 persen; imbang 26,7 persen 

Misi Derbi Perbaiki Diri 

Derbi Man United versus Man City digunakan Setan Merah untuk memperbaiki diri sehingga tidak peduli kekuatan lawan.

Manchester United memiliki misi tersendiri pada laga derbi edisi perdana musim 2023-2024.

Mengacu pada tabel klasemen sementara Liga Inggris, Man United jelas kurang diunggulkan.

Hal ini disebabkan oleh Man City yang berhasil menghuni posisi kedua dengan koleksi 21 poin dari sembilan laga.

Tidak hanya itu, Man City juga belum terkalahkan dalam sembilan laga awal.

Pekerjaan rumah Erik ten Hag untuk mengalahkan sang rival sekota menjadi semakin besar.

Demi kemenangan, Man United dituntut untuk mempelajari lawan hingga menemukan titik terlemahnya.

Namun, strategi tersebut ternyata tidak berlaku pada Derbi Manchester kali ini.

Man United memang kalah jauh dari Man City jika melihat catatan di atas kertas.

Akan tetapi, The Red Devils juga tengah berada dalam momentum bagus untuk bangkit.

Dua laga terakhir yang dilakoni pasukan Ten Hag selalu berakhir dengan kemenangan.

Ten Hag tentu bekerja keras untuk menjaga tren ini agar tidak mudah luntur.

Satu kekalahan jelas bisa menghambat perbaikan yang coba diusahakan Man United.

Kemenangan atas Man City masih menjadi tugas yang mustahil jika melihat statistik yang ada.

Namun, laga derbi kadang bisa mendatangkan hasil tidak terduga untuk kedua tim.

Manchester United mengalahkan tuan rumah Sheffield United, sedangkan Manchester City menjinakkan Brighton di Etihad Stadium.

Gol-gol Manchester United ke gawang Sheffield dicetak oleh Scott McTominay dan Diogo Dalot. Gol-gol Manchester City ke gawang Brighton disarangkan oleh Julian Alvarez dan Erling Haaland.

Meski menang, Manchester City kehilangan bek Manuel Akanji yang mendapatkan dua kartu kuning di laga tersebut.

Di Liga Champions tengah pekan kemarin, Manchester United menang tipis 1-0 menjamu FC Copenhagen. 

Bek Harry Maguire dan kiper Andre Onana menjadi pahlawan.

Maguire mencetak gol tunggal penentu kemenangan, sedangkan Onana menepis penalti di pengujung laga.

Sama seperti Manchester United, Manchester City juga menang di kompetisi yang sama.

Manchester City menang 3-1 di kandang Young Boys melalui satu gol Akanji dan dua gol Haaland.

Prediksi Susunan Pemain

Manchester United (4-2-3-1): Onana; Reguilon, Varane, Maguire, Dalot; Casemiro, McTominay; Rashford, Fernandes, Antony; Hojlund.

Pelatih: Erik ten Hag.

Manchester City (4-2-3-1): Ederson; Gvardiol, Ake, Dias, Walker; Rodri, Silva; Doku, Alvarez, Foden; Haaland.

Pelatih: Josep Guardiola.

Head to Head

03-06-2023 Manchester City 2-1 Manchester United(Piala FA)

14-01-2023 Manchester United2-1 Manchester City (Liga Inggris)

02-10-2022 Manchester City 6-3 Manchester United(Liga Inggris)

06-03-2022 Manchester City 4-1 Manchester United(Liga Inggris)

06-11-2021 Manchester United0-2 Manchester City (Liga Inggris).

5 Pertandingan Terakhir Manchester United

30-09-23 Manchester United0-1 Palace (Liga Inggris)

04-10-23 Manchester United2-3 Galatasaray (Liga Champions)

07-10-23 Manchester United2-1 Brentford (Liga Inggris)

22-10-23 Sheffield 1-2 Manchester United(Liga Inggris)

25-10-23 Manchester United1-0 Copenhagen (Liga Champions).

5 Pertandingan Terakhir Manchester City 

30-09-23 Wolverhampton 2-1 Manchester City (Liga Inggris)

05-10-23 Leipzig 1-3 Manchester City (Liga Champions)

08-10-23 Arsenal 1-0 Manchester City (Liga Inggris)

21-10-23 Manchester City 2-1 Brighton (Liga Inggris)

26-10-23 Young Boys 1-3 Manchester City (Liga Champions).

Dapatkan berita terkait dan informasi penting lainnya dengan mengklik Google News

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved