Liga 1
Demi Pecah Puasa Kemenangan, Pelatih Sementara Persib Bandung Isyaratkan akan Rotasi Pemain
Melihat kondisi ini, pelatih sementara Persib Bandung, Yaya Sunarya mengisyaratkan akan merotasi pemain pada laga kontra Persik Kediri.
Penulis: Muhammad Naufal Falah | Editor: adi kurniawan
SRIPOKU.COM - Persib Bandung masih berpuasa kemenangan dalam empat pertandingan Liga 1 2023-2024.
Melihat kondisi ini, pelatih sementara Persib Bandung, Yaya Sunarya mengisyaratkan akan merotasi pemain pada laga kontra Persik Kediri.
Yaya Sunarya yang sebelumnya pelatih fisik Persib Bandung itu tidak mau puasa kemenangan itu berlanjut.
Baca juga: Jadwal Liga 1 Pekan Kelima, Persib Bandung vs Persik Kediri, Misi Berat Pangeran Biru Rebut 3 Poin
Pangerang Biru akan bertandang ke markas Macan Putih, Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, Jumat (28/7/2023) malam WIB.
Hingga akhir pekan keempat, Persib Bandung sudah mencicipi tiga hasil imbang dan satu kekalahan.
Maung Bandung bermain sama kuat dengan Madura United, Arema FC, dan Dewa United.
Kemudian pada partai terakhir ditundukkan oleh juara bertahan Liga 1, PSM Makassar dengan skor 4-2.
Menatap pekan kelima Liga 1, pelatih sementara Persib, Yaya Sunarya, ingin mengubah susunan pemain.
Yaya mengisyaratkan Maung Bandung akan merotasi pemain ketika berjumpa dengan Persik.
Yaya Sunarya menjelaskan, telah mengadakan pembicaraan dengan para pemain supaya kesalahan pada laga-laga sebelumnya tak terulang.
Selain itu, pengganti sementara Luis Milla itu mengaku sudah mulai menyiapkan rencana untuk menghadapi laga selanjutnya.
Susunan pemain akan dirotasi kala bertandang ke kandang Persik Kediri.
Ditekankan seluruh pemain agar mau bekerja keras dan menunjukkan karakter ingin menang.
"Artinya kami harus menemukan format atau formula untuk perbaikan di next match. Kami sudah evaluasi," jelas Yaya dikutip dari situs resmi klub, Selasa (25/7/2023).
"Kalau misalnya pertempuran hanya menang di bek kanan, atau di tengah (hanya beberap sisi), percuma tidak akan memenangkan peperangan," ungkapnya.
"Jadi semua harus memenangkan pertempuran (semua lini harus menang)," terangnya.
Baca juga: Prediksi Persik Kediri vs Persib Bandung Liga 1, Maung Bandung Pincang David da Silva Alami Cedera
Kurang apiknya performa Marc Klok dkk dalam empat laga awal membuat mereka berada di posisi ke-16 klasemen Liga 1.
Hanya Arema FC dan Bhayangkara FC yang memiliki poin lebih rendah dibandingkan Maung Bandung.
Di sisi lain, posisi Macan Putih juga tak kalah buruk dengan berada di peringkat ke-15 dengan torehan empat poin.
Persik hanya mampu memperoleh satu kemenangan, satu kali imbang, dan menelan kekalahan.
Satu-satunya kemenangan yang didapatkan oleh tim asuhan Marcelo Rospide adalah ketika bersua dengan Arema FC, ketika itu pertandingan berakhir dengan skor 5-2.
Mulai Berlatih, 2 Pemainnya Masih Diragukan
Diketahui, Persib mulai menjalani latihan sejak Senin (24/7/2023) kemarin.
Dilansir situs resmi klub, hampir semua pemain menghadiri latihan kecuali, Frets Butuan dan Kakang Rudianto.
Sementara David da Silva dan Rachmat Irianto terlihat latihan terpisah menjalani pemulihan kondisi ditemani fisioterapi, Benidektus Adi Prianto.
Dua pilar Persib, David da Silva dan Rachmat Irianto mengalami cedera.
Rachmat Irianto mengalami masalah di bagian pinggang sisi kiri saat menghadapi Dewa United 14 Juli lalu.
Akibat insiden dalam laga itu, Rachmat Irianto tak masuk skuad Persib saat melawat ke Parepare menghadapi PSM Makassar.
Partai itu sendiri berakhir dengan skor 4-2 untuk kemenangan tuan rumah.
"Dia merasakan nyeri makanya pada saat PSM tidak diikutsertakan," ucap dokter tim Persib, Rafi Ghani, dikutip dari situs resmi klub.
Seiring berjalannya waktu, perkembangan pemulihan Rachmat Irianto berjalan dengan baik.
Dia akan melalui pengecekan USG untuk memastikan kondisi pinggangnya.
Mantan pemain Persebaya itu juga belum menjalani latihan bersama skuad Maung Bandung.
"Sekarang sudah jauh lebih baik," ungkapnya.
"Tapi kita akan pastikan lagi untuk pemeriksaan penunjang, USG, mudah-mudahan tidak apa-apa," lanjut Ghani.
Menurut Ghani, kans pemain yang biasa dipanggil Rian untuk dibawa menghadapi Persik terbuka cukup besar.
"Mudah-mudahan tidak ada apa-apa dan siap diikutsertakan (lawan Persik)," bebernya.
Baca juga: Daftar Pelatih Klub Liga 1 2023/2024, Tiga Pelatih Dipecat di Awal Musim
Sementara David da Silva mengalami masalah di bagian lututnya.
David diperkirakan masuk dalam line-up Persib untuk laga besok.
"David merasakan sakit pada bagian lututnya, mudah-mudahan tidak serius," pungkasnya.
Pemain asal Brasil itu sudah menjalani sesi latihan dengan tim, namun terpisah dan ringan untuk pemulihan cederanya.
Dapatkan berita terkait dan informasi penting lainnya dengan mengklik Google News
| Daftar Lengkap Tim Peserta Liga 1 Musim 2025-2026, Didominasi Tim Pulau Jawa Sumatera Kirim 2 Wakil |
|
|---|
| Update Klasemen Liga 1 Usai Dewa United Menang Besar Banten Warriors Temani Persib ke Kompetisi Asia |
|
|---|
| Update Klasemen Liga 1 Usai Semen Padang Ditahan Imbang Persik Kediri, Zona Degradasi Makin Memanas |
|
|---|
| Update Klasemen Liga 1 Usai PSS Sleman Taklukkan Persija, Nasibnya dan Barito Ditangan Semen Padang |
|
|---|
| Laga PSS Sleman vs Persija di Liga 1 Harus Dihentikan Sementara, Setelah Suporter Menyalakan Flare |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/Penyerang-Persib-Bandung-Ciro-Alves-membawa-bola-ke-area-pertahanan-Dewa-United.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.