Liga 2
Daftar Tim dan Format Liga 2 2023-2024 Mulai September, Kuota 2 Pemain Asing Serta Wajibkan Ada U-21
Berikut ini daftar tim dan format Liga 2 mulai September, kuota 2 pemain asing serta wajibkan ada U-21
Penulis: Muhammad Naufal Falah | Editor: adi kurniawan
SRIPOKU.COM - Kami sajikan daftar tim dan format Liga 2 2023-2024 yang direncanakan akan bergulir pada September 2023 mendatang.
Hasil manager meeting (pertemuan antar manajer) klub Liga 2, Selasa (27/6/2023) menghasilkan sejumlah keputusan.
Pertemuan membahas peserta, format, ketentuan pemain, dan hal-hal lain terkait kompetisi Liga 2 2023-2024.
Baca juga: Ini Hasil Manajer Meeting Liga 2 2023/2024, Sriwijaya FC Masih Tunggu Regulasi Pemain Asing
Tidak ada perubahan drastis terkait jumlah tim pada Liga 2 2023-2024.
Sebanyak 28 klub bertarung di Liga 2 2023-2024 dengan format yang sedikit berbeda.
Liga 2 2023-2024 tetap menggunakan format tiga grup: Barat, Tengah, dan Timur.
Akan tetapi jumlah klub di grup Tengah mempunyai jumlah klub lebih banyak (10) daripada Barat dan Timur (masing-masing 9).
Regulasi baru soal 2 pemain asing juga akan kembali digunakan untuk musim ini sejak kali terakhir dipakai pada 2014 lampau.
Daftar Klub Liga 2 2022-2023 yang digunakan pada musim kompetisi 2023-2024:
Grup Barat
1. PSMS Medan
2. Karo United
3. Sriwijaya FC
4. Semen Padang FC
5. Persiraja Banda Aceh
6. PSKC Cimahi
7. Perserang
8. PSDS Deli Serdang
9. PSPS Riau
Grup Tengah
1. FC Bekasi City
2. Persijap Jepara
3. Gresik United
4. PSCS Cilacap
5. Persipa Pati
6. PSIM Jogja
7. Persikab Kabupaten Bandung
8. Persela Lamongan
9. Persekat Kabupaten Tegal
10. Nusantara United FC
Grup Timur
1. Persipura Jayapura
2. Persiba Balikpapan
3. Persipal (Babel United)
4. Deltras FC
5. Persewar Waropen
6. Sulut United
7. Putra Delta Sidoarjo
8. PSBS Biak
9. Kalteng Putra FC
| Sumsel United Menang Dramatis di Lawan Persikad Depok, Nil Maizar Puji Kerja Keras Para Pemain |
|
|---|
| 3 Tim Liga 2 ke Liga 1 dan Degradasi ke Liga 3 Usai PSIM Yogyakarta Juara Liga 2 |
|
|---|
| Daftar Tim Liga 2 Terdegradasi ke Liga 3, Sriwijaya FC Selamat Meski Terseok-seok di Awal Musim |
|
|---|
| Berikut Daftar Klub Sepak Bola yang Terdegradasi ke Liga 3 dan Bertahan di Liga 2 |
|
|---|
| Daftar Tim Lolos Play off Degradasi Liga 2, Sriwijaya FC Masih Punya Asa |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.