Liga 1

Hasil Liga 1 RANS Nusantara vs Persib Bandung, Duet Ciro Alves dan David da Silva Bawa Keunggulan

Hasil Liga 1 antara RANS Nusantara vs Persib Bandung dalam lanjutan pekan ke-25 Liga 1, Minggu (19/2/2023) petang, momen deja vu Maung Bandung terjadi

Penulis: Muhammad Naufal Falah | Editor: adi kurniawan
(KOMPAS.com/Adil Nursalam)
Koneksi David da Silva dan Ciro Alves membawa Persib Bandung membuka keunggulan dari Borneo FC Samarinda dalam pertandingan pekan ke-20 Liga 1 2022-2023, Kamis (26/1/2023) di Stadion Pakansari, Kabupaten Bandung. 

SRIPOKU.COM - Hasil Liga 1 antara RANS Nusantara vs Persib Bandung dalam lanjutan pekan ke-25 Liga 1, Minggu (19/2/2023) petang, momen deja vu Maung Bandung terjadi dengan kemenangan 0-2. 

Dua gol ditorehkan Persib Bandung pada laga di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. 

David da Silva mencetak gol dari titik putih pada menit ke-4, lalu disusul Ciro Alves memanfaatkan umpan Marc Klok pada menit ke-35. 

Baca juga: Sedang Berlangsung Pertandingan RANS Nusantara vs Persib Bandung Liga 1, Ini Link Streaming di Vidio

Momen deja vu ini terjadi karena saat Luis Milla memulai debut melatih Persib Bandung dengan menghadapi RANS Nusantara, 4 September 2022 lalu dengan kemenangan 2-1. 

Hasil sementara ini mendongkrak peringkat Persib Bandung satu tingkat ke tempat kedua dengan 49 poin.

Pasalnya pada saat bersamaan, PSM Makassar masih kokoh di puncak klasemen dengan 51 poin. 

Rangkuman Pertandingan

RANS Nusantara dan Persib bermain terbuka sejak babak pertama.

Persib unggul lebih dulu setelah pada menit ketiga setelah bomber Persib, David da Silva coba menyerang dari sisi kanan luar.

Tetapi da Silva dilanggar di luar meski bola masih di dalam lapangan.

Satu menit kemudian (4'), David da Silva sukses mengeksekusi penalti melalui tendangan mendatar sebelah kiri sehingga mengecoh Hilmansyah.

Gol pada awal babak pertama makin mengganaskan intensitas serbuan Maung Bandung.

Namun RANS Nusantara langsung mematikan langkah lini serang Persib Bandung hingga menit ke-12.

RANS Nusantara nyaris menyamakan skor melalui umpan Edo Febriansyah di sisi kiri memanfaatkan bola liar pada menit ke-15.

Sayangnya sepakan Makan Konate yang tak terlacak terlalu deras melewati mistar gawang Teja Paku Alam.

Naluri menyerang David da Silva keluar pada menit ke-18 dengan menendang dari luar kotak penalti tetapi masih melewati mistar gawang.

Menit ke-22, hujan deras mulai mengguyur kawasan Stadion Pakansari.

Persib lebih sering bermain bola datar dan sentuhan satu-dua seusai unggul satu gol.

Di sisi lain, RANS Nusantara kesulitan membangun serangan karena dihentikan para lini belakang dan gelandang Persib Bandung dari tengah lapangan.

Kesalahan pertahanan fundamental RANS Nusantara sering terjadi karena aliran bola sering terputus oleh para pemain Persib Bandung.

RANS Nusantara pun melesakkan sepakan dari luar kotak penalti melalui Mbombo setelah Rachmat Irianto gagal menutup sang striker pada menit ke-28.

Walakin sepakan Mbombo masih terlalu kencang.

Menit ke-30, hujan mulai mereda, tetapi RANS Nusantara belum mampu mengancam Persib Bandung.

Menit ke-34, Ricky Kambuaya dilanggar pemain RANS Nusantara Fadilah Akbar yang terlambat mengejar.

Tendangan bebas pendek Beckham Putra yang diumpan Marc Klok itu berhasil disepak Ciro Alves ke dalam gawang RANS Nusantara pada menit ke-35.

Adapun para pemain RANS Nusantara hanya melihat pergerakan cepat Persib Bandung tadi.

Nyaris saja Persib Bandung menyerang melalui umpan tarik Ricky Kambuaya tetapi sepakan David da Silva terlalu tinggi pada menit ke-41.

RANS Nusantara lebih bermain ke dalam pertahanannya sendiri.

Skor 0-2 bertahan hingga turun minum.

Hasil sementara ini mendongkrak peringkat Persib Bandung satu tingkat ke tempat kedua dengan 49 poin.

Pasalnya pada saat bersamaan, PSM Makassar masih kokoh di puncak klasemen dengan 53 poin setelah imbang 1-1 dengan Persik Kediri.

PSM Makassar membuka keunggulan melalui Yuran Lopes memanfaatkan assist Yakob Sayuri pada menit keempat.

Setelah itu Persik Kediri menyamakan melalui Renan Silva pada menit ke-41.

Persib Bandung kalah agresitivas gol dengan perincian sudah 41 gol yang dicetak Pangeran Biru berbanding dengan PSM Makassar yang menorehkan 46 gol.

Plus PSM Makassar hanya kebobolan 20 gol daripada Persib Bandung yang kemasukan 30 gol.

HT RANS Nusantara 0-1 Persib Bandung (David da Silva 5' (PEN))

Susunan Pemain

Rans Nusantara FC (4-4-2)

Line-up: Hilmansyah (GK); Saddam Tenang, Arif Satria, Agus Nova, Edo Febriansyah; Muhamad Tahir, Konate Makan, Mitsuru Maruoka, Ikhsan Nul zikrak; Septian Bagaskara, Yanis Mbombo.

Pelatih: Rodrigo Santana.

Persib Bandung (3-4-3)

Line-up: Teja Paku Alam (GK); Rezaldi Hehanusa, Victor Igbonefo, Nick Kuipers; Henhen Herdiana, Marc Klok, Dedi Kusnandar, Daisuke Sato; Ciro Alves, David da Silva, Ezra Walian

Pelatih: Luis Milla.

Dapatkan berita terkait dan informasi penting lainnya dengan mengklik Google News

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved