Piala Dunia 2022
Jagokan Prancis Juara Wolrd Cup Qatar 2022, Pj Bupati Muba Ajak Masyarakat Nobar Final Piala Dunia
Orang nomor satu di Bumi Serasan Sekate yakni Pj Bupati Muba Apriyadi turut ambil bagian dengan manjagokan negara Prancis.
Penulis: Fajeri Ramadhoni | Editor: Ahmad Farozi
SRIPOKU.COM, SEKAYU - Gelaran World Cup Qatar 2022 sudah memasuki babak final yang akan dilaksanakan, Minggu (18/12/2022) malam.
Pada laga final nantinya, Prancis akan menghadapi Argentina yang sebelumnya Argentina lebih dulu menyegel tiket final setelah melibas Kroasia dengan skor 3-0.
Sementara, Prancis mengalahkan tim Maroko dengan skor 2-0, Kamis (15/12/2022) dini hari.
Orang nomor satu di Bumi Serasan Sekate yakni Pj Bupati Muba Apriyadi turut ambil bagian dengan manjagokan negara Prancis.
Menurutnya Prancis saat ini merupakan tim yang konsisten dengan pola permainan dan mempunyai pertahanan serta pemain yang mumpuni.
"Saya jagokan Prancis, karena tren pola permainan Prancis ini sangat Konsisten," kata Apriyadi, Kamis (15/12/2022).
"Kemampuan skill pemainnya rata-rata baik tidak tergantung dengan satu orang. Jadi, saya yakin sang juara dunia akan dimenangkan Prancis," ujarnya.
Ketika ditanya mengenai prediksi skor pada laga final Wolrd Cup 2022 nanti, Apriyadi menyebutkan bahwa Prancis akan menang dari Argentina dengan skor 2-1.
"Skornya 2-1, tentunya Prancis yang kelur sebagai juara," ujarnya.
Pada perhelatan final World Cup dirinya juga mengajak masyarakat khususnya Kota Sekayu untuk nonton barenga (Nobar) bersama dirinya di Pendopoan Griya Bumi Serasan Sekate pada Sabtu dan final Minggu (18/12/2022).
"Disediakan makan dan minum gratis, yang penting tertib. Kita jagokan masing-masing tim kebanggaan. Saya juga mengajak pelaku UMKM untuk ikut andil meramaikan suasana tersebut,"jelasnya.