Berita Selebriti
Damai Cuma Tameng, Sikap Cuek Rizky Billar Bongkar Isu Lesti Kejora Hamil Disorot, Acuh Jawab Gini
Bak sepasang pengantin baru, Rizky Billar dan Lesti Kejora tak malu mengumbar romantisnya hubungan mereka.
Penulis: Rizka Pratiwi Utami | Editor: Fadhila Rahma
SRIPOKU.COM - Keromantisan Rizky Billar dan Lesti Kejora mulai diumbar lagi oleh keduanya.
Bak sepasang pengantin baru, Rizky Billar dan Lesti Kejora tak malu mengumbar romantisnya hubungan mereka.
Terlihat sangat romantis usai isu KDRT ramai dibicarakan, kedekatan antara Lesti Kejora dan Rizky Billar terus jadi sorotan.
Rizky Billar dan Lesti Kejora bahkan baru saja liburan bersama ke Thailand.
Kemesraan yang selalu dipamerkan sontak jadi sorotan publik.
Isu Lesti Kejora hamil bahkan riuh jadi pemberitaan.
Baru-baru ini, Rizky Billar menanggapi kabar yang menyebutkan Lesti Kejora hamil anak kedua.
Ayah satu anak ini membantah kabar tersebut. Kabar kehamilan anak kedua Lesti Kejora tak benar.
"belum kan jaitan belum kering," kata Rizky Billar.
Bak acuh dengan isu tersebut, Rizky Billar bahkan sebut tak ada tanda-tanda apapun yang menunjukkan Lesti Kejora hamil.
"tanda-tanda apanya? emang dokter," ucap Billar.
Baca juga: Daniel Eddy, Mertua Lesti Kejora, Pamer BPKB Mobil Lamborghini dan Ferrari Milik Rizky Billar
Rizky Billar tak bangkrut
Pihak keluarga Rizky Billar, Bobby Rahman membantah isu yang menyebut adiknya itu bangkrut usai Leslar Entertainment dibubarkan.
Bobby Rahman pun membantah isu Leslar bangkrut tersebut dengan mengungkap adanya rencana kerjasama bisnis antara Rizky Billar dengan orang Jepang.
Pengakuan itu disampaikan Bobby Rahman lewat tayangan video yang diunggahnya di kanal YouTube pribadinya.