Danau Ranau
Utamakan Keselamatan Wisatawan, Polres OKU Selatan Pantau Objek Wisata di Danau Ranau
Tak Ingin kecolongan akan keselamatan para pengunjung saat berwisata pada Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah, Polres OKU Selatan lakukan pengecekan rutin
Penulis: Alan Nopriansyah | Editor: bodok
Laporan Wartawan Sripoku.com, Alan Nopriansyah
SRIPOKU.COM, MUARA DUA -- Tak Ingin kecolongan akan keselamatan para pengunjung saat berwisata pada Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah, Polres OKU Selatan lakukan pengecekan rutin di sejumlah objek wisata destinasi Danau Ranau.
"Apel ini dilakukan di setiap objek wisata, Danau Ranau. Mengecek kendaraan perahu air (ketek) dan fasilitas lainnya agar aman untuk dioperasikan untuk memastikan keselamatan pengunjung,"ujar AKP Johan Syafri Kasi Humas Polres OKU Selatan, Minggu (8/5/2022).
Tak hanya itu, sambung Kasi Humas, apel yang dipimpin Kapolres OKUS AKBP Indra Arya Yudha SH SIk MH dan secara terpisah juga oleh Wakapolres Kompol Iwan Wahyudi SH itu juga menghimbau pengunjung dalam penerapan protokol kesehatan.
"Selain memfokuskan terhadap keselamatan pengunjung apel yang dibagi menjadi dua tim ini, menghimbau prokes terhadap pengunjung yang ramai," sambungnya.
Menurutnya, dihari libur lebaran hari raya Idul Fitri 1443 hijriah, tahun 2022 ini memang padat akan kunjungan wisatawan lokal maupun luar daerah yang berkunjung ke Destinasi Wisata Danau Ranau.
Namun terpantau sudah berangsur menurun bila dibandingkan beberapa hari sebelumnya yang memang pengunjungnya luar biasa banyaknya.
Terpisah, Kasi Operasional Dinas Perhubungan (Dishub) OKU Selatan Aris Hadi Saputra SSi mengatakan, meski ramai wisatawan namun berhasil diatasi.
Menurutnya, liburan yang puncaknya terjadi pada Kamis lalu, memang sesuai prediksi hingga dapat diantisipasi melalui petugas Gabungan bersama TNI-Polri yang menerapkan rekayasa lalu lintas satu arah.
"Puncak kunjungan wisatawan tahun ini pada Kamis (5/5/2022) lalu, namun untuk rekayasa oneway atau satu arah berjalan sesuai dengan rencana dan lancar," tandasnya.
