Berita Selebriti
Mulai Dekat, Angelina Sondakh Senang Sering Dicari Keanu Massaid saat Kerja di Luar: Aku Rindu
Disamping itu, putra Adjie Massaid itu juga suka mencari Angelina Sondakh saat kerja di luar rumah.
Penulis: Muhammad Naufal Falah | Editor: adi kurniawan
SRIPOKU.COM - Hubungan artis Angelina Sondakh dengan sang anak, Keanu Massaid, kini mulai dekat.
Menurutnya, sang putra sudah sering minta makanan buatannya.
Disamping itu, putra Adjie Massaid itu juga suka mencari Angelina Sondakh saat kerja di luar rumah.
"Mulai minta aku masakin," kata Angelina Sondakh dikutip dari Intens Investigasi, Jumat (15/4/2022).
"Dia udah mulai nyari nih kalau aku belum pulang," tuturnya.
Justru gara-gara ini, Angelina Sondakh merasa senang seolah dibutuhkan oleh Keanu.
Bahkan, dia sering ditelepon oleh anaknya dan ditanya sedang berada di mana.
"Ya Allah aku rindu banget lho digituin sama Keanu."
"Ditelepon 'kan aku sudah bisa pegang handphone, bisa nerima telepon," terang Angelina Sondakh.
Tak sampai di situ, dia pun sedikit heboh dengan sikap sang putra yang menanyakannya ketika menerima telepon.
"Ini luar biasa, jadi agak norak sedikit 'eh aku dicariin anakku lho, dicariin Keanu'."
"Jadi pengin cepet-cepet angkat, pasti 'mami di mana kok belum pulang'," tambahnya.
Angelina Sondakh menegaskan, kedekatan dengan Keanu tak dapat digantikan oleh apapun.
Selain merasa bahagia, ia juga mengucap syukur perpisahannya dengan sang anak mulai tergantikan.
"Yang gitu-gitu tuh Ya Allah aku nggak pernah ngebayangin," jelas Angelina Sondakh.
