Berita Selebriti

'Coba Kamu Selidiki', Athalla Naufal Beberkan Kelakuan Verrell Bramasta, Terhadap Ferry Irawan

Rupanya, Verrel Bramasta telah menyelidiki sosok Ferry Irawan, calon suami Venna Melinda, itu secara diam-diam.

Penulis: Muhammad Naufal Falah | Editor: adi kurniawan
Vidio.com
Athalla Naufal saat jadi tamu program Rumpi TRANS TV, Jumat (11/2/2022) bersama sang ayah, Ivan Fadilla 

SRIPOKU.COM - Pasangan Ferry Irawan dengan Venna Melinda memang lagi mabuk asmara. 

Namun di balik itu, sempat berembus isu tak sedap. 

Pasalnya, putra sulung Venna Melinda dengan Ivan Fadilla, Verrell Bramasta dikatakan tidak menyetujui hubungan mereka. 

Meski demikian, Verrell Bramasta pun memberikan restu bagi sang ibu untuk menikah dengan sang pujaan. 

Ternyata ada satu hal yang baru terkuak mengenai Verrell Bramasta yang disebut-sebut sempat tak setuju. 

Athalla Naufal membeberkan kelakuan kakaknya, Verrell Bramasta, terhadap Ferry Irawan.

Rupanya, Verrel Bramasta telah menyelidiki sosok Ferry Irawan, calon suami Venna Melinda, itu secara diam-diam.

Namun, Verrell tidak menyelidikinya sendiri, melainkan lewat Athalla Naufal.

"Dia (Verrell) nanya ke aku, 'coba kamu selidiki deh'," ucap Athalla menirukan ucapan Verrell.

"Ya udah aku mewakilkan dia juga," sambungnya saat live Rumpi TransTV, Jumat (11/2/2022).

Baca juga: Resmi Dilamar Ferry Irawan, Ini Pesan Haru Venna Melinda pada Verrell Bramasta dan Athalla Naufal

Athalla Naufal mengaku, dua dan Verrel Bramasta sama-sama kaget mengetahui niat Venna Melinda yang bakal melepas masa janda dengan Ferry Irawan.

Pasalnya saat itu, kakak beradik ini baru mengetahui hubungan sang mama dengan Ferry lewat media sosial Instagram.

"Jujur awalnya aku kaget, aku gak expect, awalnya mereka temenan. Gak lama kemudian liat Instagram udah update berdua."

"Langsung (tanya) ke mama, 'ini bener gak?', 'iya InsyaAllah mama bakal ke jenjang yang serius sama om Ferry'," tutur Athalla.

Mengetahui niat serius mamanya, Athalla berinisiatif untuk mengenal Ferry dengan cara jalan bareng.

"Sejak itu aku coba jalan bareng bertiga, biar aku mastiin 'beneran gak sih'," ujarnya lagi.

Beruntung, Athalla tak merasakan hal yang janggal selama berkenalan sosok aktor yang populer tahun 1990-an itu.

Justru, Athalla menilai bahwa calon ayah barunya merupakan sosok pria yang tulus.

Baca juga: Ferry Irawan Siap Pasang Badan Bela Athalla Naufal dalam Kasus Shannon Wong: Garda Terdepan

"Alhamdulillah emang om Ferry gak taunya emang tulus juga karena aku bisa ngerasain juga."

"Pasti awalnya aku juga ngeliat komentar netizen dan lain-lain."

"Kan kita gak bisa nge-judge orang berdasarkan komentar, kita harus ngerasain sendiri," tukasnya.

Seperti diketahui, Venna dan Ferry telah resmi melangsungkan acara lamaran pada Rabu (9/2/2022) kemarin.

Sebelum acara lamaran digelar, Verrell dan Athalla pun sempat melakukan interogasi terhadap calon papa baru mereka.

"Pasti ada (interogasi), pasti ada lah," kata Athalla lagi.

Baca juga: Sabar Anakku Jelang Nikah Venna Malinda Dapat Musibah, Athalla Sebabnya, Ferry Irawan Sebut Hadist

 

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved