Ibu Rumah Tangga Ini 'Sulap' Lahan Kopinya Jadi Objek Wisata di Pagaralam

Sastri, warga Muara Siban, Kecamatan Dempo Utara, 'menyulap' kebun kopinya menjadi tempat wisata di Pagaralam.

Penulis: Wawan Septiawan | Editor: Refly Permana
sripoku.com/wawan
Kebun kopi jadi tempat wisata di Pagaralam. 

Laporan wartawan Sripoku.com, Wawan Septiawan

SRIPOKU.COM, PAGARALAM - Sastri, warga Muara Siban, Kecamatan Dempo Utara, 'menyulap' kebun kopinya menjadi tempat wisata di Pagaralam.

Ibu Rumah Tangga (IRT) ini memanfaatkan lahan kebun kopi miliknya yang dibelah oleh sungai menjadi objek wisata.

"Selama ini lokasi ini hanya digunakan sebagai lahan perkebunan kopi saja. Namun karena ada sungai yang membelah kebun, saya mencoba menjadikannya objek wisata," ujarnya.

Dikatakan Sastri, objek wisata yang diusung yaitu wisata alam terpadu Pesona Alam II.

Di sini wisatawan bisa menikmati kesejukan alam dan sungai yang indah sembari bersantai di gazebo yang disediahkannya.

"Kita juga membuat spot-spot foto untuk wisatawan. Pengunjung juga bisa mandi sambil menikmati sejuknya air sungai," katanya.

Lokasi objek wisata Pesona Alam II ini berada di Desa Cawang Lame, Kecamatan Dempo Utara.

Jika dari pusat kota hanya butuh waktu sekira 20 menit saja.

Selain Pesona Alam II, beberapa objek wisata di Pagaralam yang awalnya adalah lahan perkebunan atau sawah adalah Mr. D, Ozil, Cemerlang Asri, dan beberapa tempat lainnya.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved