Berita Selebriti
Belasan Tahun Pisah, Diam-diam Ariel Noah Masih Berhubungan dengan Sarah Amalia,Ada Hal Penting Apa?
Namun diketahui meski sering digandrungi wanita, hingga kini Ariel Noah masih menyandang status duda.
SRIPOKU.COM - Siapa yang tak mengenal sosok Ariel Noah.
Menjadi salah satu musisi TOP tanah air, nama Ariel Noah sepertinya tak lepas dari sorotan publik.
Tak hanya kiprahnya di dunia musik, kehidupan asmara Ariel Noah pun sering menjadi perbincangan.
Pasalnya, Ariel Noah memang diketahui beberapa kali memacari artis TOP papan atas.
Sebut saja Ariel Noah pernah menjalin kasih dengan Luna Maya dan Sophia Latjuba.
Namun diketahui meski sering digandrungi wanita, hingga kini Ariel Noah masih menyandang status duda.
Diketahui Ariel Noah dan Sarah Amalia menikah pada tahun 2005 lalu.
Tiga tahun kemudian pasca menjadi istri, Ariel dan Sarah cerai pada tahun 2008.
Dari pernikahannya Ariel dan Sarah Amalia memiliki seorang putri bernama Alleia Anata Irham.
Meski telah bercerai, Ariel Noah dan Sarah Amalia masih berkomunikasi dengan baik.
Meski sudah 13 tahun berpisah, Ariel masih setia menjaga hubungan baik dengan sang mantan istri.
Mereka sering berkomunikasi soal perkembangan Alleia yang kini tumbuh menjadi gadis remaja.
Pria yang akrab dipanggil Boriel ini tak ingin anaknya kehilangan kasih sayang orang tua.
Baca juga: Tak Bisa Ditutupi Lagi, Akhirnya Ariel Noah Blak-blakan Baper dengan BCL, Akui Imbas Pelukan Mesra!
Baca juga: Bukti Susah Lupakan Mantan Pacarnya Terungkap, Luna Maya Kepergok Pandangi Ariel Noah, Salah Tingkah
Ariel dan Sarah sepakat jika membesarkan Alleia adalah tanggung jawab bersama.
Ariel bahkan mengaku kerap dicurhati mantan istrinya soal anak.
