Kabar Selebritis

Bocoran Manajemen Hotel, Ayu Ting Ting Boking untuk 300 Tamu Paket Rp 400 Ribu: Tinggal Eksekusi

Terkait dengan lokasi pernikahan, pihak hotel menyebut jika persiapan sudah siap dan tinggal eksekusi.

Editor: Wiedarto
Tribunkaltim
Ayu Ting Ting kecewa 

SRIPOKU.COM, JAKARTA--Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting dengan Adit Jayusman batal digelar. Terkait dengan lokasi pernikahan, pihak hotel menyebut jika persiapan sudah siap dan tinggal eksekusi.

Meskipun belum mencapai 100 persen, tapi menurut PR Margo Hotel, yang seharusnya menjadi tempat digelarnya akad nikah dan resepsi Ayu Ting Ting, menyebut kalau semua persiapan sudah hampir selesai.

Menjelang hari H pernikahan Ayu dan Adit, proses administrasi pun sudah hampir selesai dilakukan.

"Proses administrasi sudah hampir selesai karena memang sudah mendekati hari H," kata Kartika Sekartaji, PR Manajer Margo Hotel, dikutip Kompas.com dari YouTube Starpro, Kamis (4/2/2021).

"Sudah ada pembayaran yang masuk, sudah dilakukan tes food. Persiapan di kita sudah tinggal eksekusi," imbuhnya.

Kartika yang mendapat kabar pembatalan dari pihak keluarga Ayu Ting Ting ini juga menjelaskan kalau awalnya rencana pernikahan akan digelar di ballroom hotel dengan jumlah tamu undangan sekitar 300 orang, yaitu sekitar 30 persen dari kapasitas ballroom 1.000 orang.

Jika dilihat dari laman resmi Margo Hotel, biaya untuk melakukan resepsi di hotel yang terletak tak jauh dari Margo City mal ini sekitar Rp 400.000 per pax untuk yang termurah, dan menurut Kartika bisa lebih mahal jika ada permintaan khusus.

Sebelumnya hal ini juga disampaikan pihak Wedding Organizer yang mengatur pernikahan Ayu Ting Ting, Lukman.

Lukman mengatakan persiapan pernikahan Ayu sebenarnya sudah hampir 90 persen selesai.

"Kalau prosesnya tinggal acara, sudah 85-90 persen. Harusnya lamaran di tanggal 14 Februari, akad nikah di tanggal 20 Februari," jelas Lukman dikutip dari KH Infotainment.

Batalnya pernikahan Ayu Ting Ting masih menyisakan misteri. Hingga saat ini, Ayu Ting Ting bungkam terkait penyebab gagalnya pernikahan. Ia tak menampik, keputusan itu diambil di saat momen pernikahan tinggal menghitung hari.
Santer setelah gagalnya pernikahan itu, ibunda Ayu Ting Ting, Umi Kalsum jatuh sakit. Benarkah?

Batalnya pernikahan itu dilakukan Ayu Ting Ting. Diantar orangtuanya, Ayah Rozak dan Umi Kalsum, Ayu Ting Ting menemui pihak wedding organizer (WO) untuk membatalkan rencana pernikahannya dengan Adit Jayusman.

Ayu Ting Ting mantap menyampaikan keputusannya untuk membatalkan rencana pernikahan dengan Adit Jayusman. Mendapatkan kabar mengejutkan dari Ayu Ting Ting, pihak WO mengaku sempat tak menyangka.

Pasalnya persiapan rencana pernikahan Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman sudah berjalan 85 persen.
Ayu Ting Ting Bahas Penyebab Putus dengan Adit Jayusman

Ayu Ting Ting buka suara terkait penyebab putusnya hubungan asmara dengan, Adit Jayusman.

Blak-blakkan, Ayu Ting Ting mengaku bahwa ia telah memutuskan jalinan kasih dengan pria yang sempat menjadi calon suaminya tersebut.

Ia sempat mengelak saat ditanya alasan membatalkan rencana pernikahannya yang sudah ada di depan mata.

Putri keluarga Abdul Rozak tersebut hanya meminta doa dan berterima kasih atas segala dukungan yang diberikan.

Hal ini dibeberkan Ayu Ting Ting dalam tayangan wawancara di kanal YouTube KH INFOTAINMENT, Kamis (4/2/2021).

Kisah asmara Ayu Ting Ting yang hendak menuju pelaminan tiba-tiba kandas di tengah jalan.

Hingga kini, belum jelas penyebab putusnya Ayu Ting Ting dengan sosok pria yang sempat dikenalnya tersebut.

Dikabarkan sudah fitting baju hingga membayar DP hotel, Ayu Ting Ting mengakui jika pernikahannya kali ini gagal dilaksanakan.

Ia hanya menyerahkan pada Tuhan terkait pasangannya kali ini yang lagi-lagi tak berjodoh.

"Kita kan manusia balik lagi cuma bisa berencana, semuanya Allah yang tentuin, rejeki maut jodoh udah catatan yang di atas," kata Ayu Ting Ting.

"Saya kan cuma bisa merencanakan, tapi kalau Allah yang menentukannya beda ya silakan."

Ayu Ting Ting bungkam saat disinggung mengenai alasan putus dengan Adit.

Ia pun tak mau membeberkan sejak kapan telah mengakhiri hubungan dengan duda tersebut.

"Biarkan itu menjadi urusan saya pribadi," elak Ayu Ting Ting.

Ayu Ting Ting enggan membuka apa sesungguhnya penyebab kandasnya hubungan dengan Adit Jayusman.

Namun, Ayu Ting Ting mengaku bahwa dirinyalah yang memutuskan sang kekasih.

Meski sempat berbunga-bunga mengabarkan pernikahannya, Ayu Ting Ting kini tampak dingin menanggapi kabar putusnya.

"Ini memang resmi keputusan saya yang membatalkan karena saya yang memutuskan untuk tidak lanjut," aku Ayu Ting Ting.

Saat dikonfirmasi mengenai sang ibu yang sakit, Ayu Ting Ting menampik.

Menurut Ayu Ting Ting, orangtuanya masih baik-baik saja meski sempat menggebu-gebu harapkan pernikahannya dengan Adit.

"Enggak, baik-baik aja kok, semuanya baik-baik aja," ujar Ayu Ting Ting.

"Doain aja makanya semoga sehat."
Mengelak saat ditanya perasaannya lantaran gagal menikah, Ayu Ting Ting mengaku pasrah.

Ia hanya meminta doa dan berterima kasih pada segenap pihak yang mendukungnya selama ini.

"Tenang aja, jodoh semua udah ada yang ngatur, jalani aja," sebut Ayu Ting Ting.

"Biarkan itu jadi urusan saya, yang jelas terima kasih banyak atas support dan doanya."

"Semua doain agar saya sehat ya."

"Jodoh, mau, rejeki udah Allah yang ngatur, manusia cuma bisa berencana, doakan saja," pungkasnya.

Dalam unggahannya belum lama ini, Ayu Ting Ting membagikan foto pertemuannya dengan pihak WO.

Bak jadi kesedihannya yang mendalam, Ayu Ting Ting mengurai ucapan terima kasih.

Ayu Ting Ting berterima kasih kepada pihak WO termasuk sang pemilik, Lukman Karim.

"Thank u y masku dan mbaku utk semangat jg sygnya.....lots of lov," tulis Ayu Ting Ting.

Ucapan Bilqis ke Adit Jayusman Tinggal Kenangan

Sebelum hubungan Ayu Ting Ting kandas, anak semata wayang penyanyi Ayu Ting Ting, Bilqis Khumaira sudah merestui hubungan sang ibu dangan Adit Jayusman.

Bahkan, bocah berusia 7 tahun itu terang-terangan mengizinkan Ayu Ting Ting menikahi dengan kekasihnya tersebut.

Hal itu ditanyakan langsung Ayu Ting Ting ke buah hatinya.

Ayu Ting Ting sudah terang-terangan mengakui adanya hubungan spesial dengan duda beranak satu tersebut.

Setelah sebelumnya, Ayu Ting Ting tampak tertutup hal tersebut.

Ayu Ting Ting mengaku pertama kali bertemu Adit awal September di sebuah kafe.

Hingga akhirnya kini, hubungan keduanya berlanjut menuju jenjang lebih serius.

Terkait jalinan kasih sang ibunda, Bilqis mengaku ikut bahagia.

"Seneng gak sekarang Iqis punya papah," kata Bilqis dikutip TribunJakarta.com dari YouTube Qiss You, Sabtu (9/1/2021).

"Seneng, bisa main," jawab Bilqis malu-malu.

Tak hanya gembira, Bilqis rupanya sudah memiliki panggilan sayang ke calon papahnya tersebut.

Bukan ayah atau papah, Bilqis memanggil Adit Jayusman dengan sebutan pupu.

"Iqis manggil papah (Adit) siapa?" tanya Ayu Ting Ting.

"Pupu," kata Bilqis.

Ayu Ting Ting lalu menjelaskan muasal Bilqis memanggil Adit dengan sebutan pupu.

Hal itu karena, anak Adit memanggil Ayu Ting Ting dengan sebutan bubu.

"Karena kakak Iqis manggil bunda apa?" tanya Ayu Ting Ting.

"Bubu," kata Bilqis senyam-senyum.

Saat ditanya sang ibunda, Bilqis mengaku menyayangi keluarga barunya tersebut.

Bilqis juga memberikan izin sang ibunda dinikahi Adit Jayusman.

"Jadi bunda kalau nikah boleh?" tanya Ayu Ting Ting.

"Boleh," teriak Bilqis sambil mencium ibunya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pihak Hotel Sebut Persiapan Pernikahan Ayu Ting Ting Sebenarnya Tinggal Eksekusi".

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ayu Ting Ting Batal Nikah, Pihak Hotel Sebut Sudah Ada Pembayaran hingga Tes Food: Tinggal Eksekusi, https://www.tribunnews.com/seleb/2021/02/05/ayu-ting-ting-batal-nikah-pihak-hotel-sebut-sudah-ada-pembayaran-hingga-tes-food-tinggal-eksekusi.

Editor: Ayu Miftakhul Husna

Sumber: TribunStyle.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved