Kadin Lahat Diminta Mampu Pulihkan Ekonomi Di Masa Pandemi
"Dengan pengurus yang baru, apalagi Kadin lahat sudah 10 tahun vakum, kami yakin ke depan bisa sinergi dengan Pemkab dalam memulihkan ekonomi warg."
SRIPOKU.COM, LAHAT - Covid 19 yang melanda tanah air tak terkecuali di Kabupaten Lahat, berdampak buruk bagi ekonomi warga.
Selama pandemi ini banyak industri dan perdagangan harus gulung tikar.
Ada juga yang terseok seok bertahan.
Kondisi ini harus segera dipulihkan.
"Pemulihan ekonomi dampak pandemi membutuhkan kerjasama semua pihak termasuk Kamar Dagang dan Industri (Kadin).
Peran Kadin sangat dibutuhkan terutama bagi UMKM, "terang Wakil Bupati Lahat, Haryanto, SE MM, dihadapan pengurus Kadin Lahat, saat pelantikan Pengurus Kadin Periode 2021-2026 secara virtual dengan Kadin Sumsel, di Hotel Grand Zuri Lahat, Rabu (13/1/2021).
Ditambahkannya, Pemda sendiri tidak bisa maksimal tanpa adanya peran dari elemen masyarakat lainya.
Saat ini roda ekonomi akibat pandemi berjalan lamban dan hal ini tidak lepas dari menurunya nilai beli masyarakat.
"Dengan pengurus yang baru, apalagi Kadin lahat sudah 10 tahun vakum, kami yakin ke depan bisa sinergi dengan Pemkab dalam memulihkan ekonomi warga, "sampainya.
Sementara itu, Ketua Kadin Lahat, Endriyansyah, SE menuturkan, Kadin Lahat berkomitmen membantu warga dan bersinergi dengan Pemda dalam meningkatkan ekonomi masyarakat.
TEROBOS PASPAMPRES, Sunmori Moge Kocar-kacir, Dilumpuhkan dengan Tendangan:'Untung tak Ditembak' |
![]() |
---|
Seorang Anggota Polsek Gandus Berpangkat Bripka Dipecat tidak Hormat oleh Kapolrestabes Palembang |
![]() |
---|
MARZUKI Ali Dipecat, ISU Kudeta Partai Demokrat 'Makan Korban', Termasuk 6 Kader Senior Lainnya |
![]() |
---|
SBY Turun Gunung, Sapu Bersih Pro KLB, Siapa Sebenarnya Ayu Palaretin? Minta Uang Rp 500 Juta |
![]() |
---|
AIR Hidrogen, Kini Ramai Diburu: Ringankan Kronis Paru-paru, Efektif untuk Pasien Covid-19 |
![]() |
---|