Berita OKU Timur
Perampokan dan Pembunuhan di OKU Timur, Kepala Calon Kades Ditembak, Modus Memenangkan Pilkades
Kasus perampokan yang berujung pembunuhan ini adalah modus untuk memenangkan Mahmud sebagai calon kepala Desa Sumber Rejo.
Penulis: Redo Saputra | Editor: Sudarwan
Perampokan dan Pembunuhan di OKU Timur, Kepala Calon Kades Ditembak, Modus Memenangkan Pilkades
SRIPOKU.COM, MARTAPURA - Polres OKU Timur menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan calon Kepala Desa Sumber Rejo, Kabupaten OKU Timur, Provinsi Sumatera Selatan, Senin (9/3/2020).
Sedikitnya ada 27 adegan dalam rekonstruksi kasus pembunuhan yang terjadi pada tahun 2014 silam itu.
Perampokan dan pembunuhan terhadap Nyoman Ardani ini diduga melibatkan Mahmud, Kepala Desa Sumber Rejo terpilih dan Elwani Kades Melati Agung selaku perancang rencana pembunuhan.
Reka adegan ini dilakukan di beberapa lokasi yang menggambarkan rencana hingga eksekusi terhadap korban Nyoman Ardana.
• Eks Anggota TNI Dalangi Pembunuhan Sopir Taksi Online, Mayat di Buang ke Sungai Diganduli Pemberat
• Cerita Penangkapan Pelaku Pembunuhan Remaja di Pampangan OKI, Ayah Pelaku Antarkan Anaknya ke Polisi
Dalam adegan ini dihadirkan beberapa pelaku yang telah berhasil diamankan Polres OKU Timur, di antaranya Elwani, Agus Kicer, Agep, dan Mahmud.
Dalam reka ulang tergambar awal mula para pelaku merencanakan perampokan dengan menyusun strategi yang dilakukan di sebuah gubuk dengan arahan dari tersangka Argentina yang masih buron.


Para tersangka juga menggambarkan cara masuk ke rumah korban dengan mendobrak jendela.
Setelah berhasil memecahkan kaca dengan balok kayu, selanjutnya salah satu tersangka membuka pintu belakang dari dalam.
Setelah berhasil masuk, para pelaku langsung mendobrak pintu kamar korban.

Saat itu korban tengah beristirahat bersama istrinya.
Setelah berhasil masuk ke kamar, pelaku Argen (DPO) dan Hartanto (DPO) masuk menarik paksa rambut istri korban hingga ke ruang tengah dan memukul kepala istri korban menggunakan sarung senjata tajam pelaku.
Sementara itu Argen menarik korban Nyoman ke ruang tengah dan menanyakan letak uang yang disimpan korban.
• Pengakuan Ayah,Pelaku Pembunuhan Siswi Tewas di Gorong-gorong, Saya Cekik Sampai Tubuhnya Terangkat
• Histeris dengar Kronologi Pembunuhan Anaknya, Ibu Korban Siswa SMA Taruna Palembang Dibawa Keluar
2 Tahun Berlalu, Pelarian Kakek di OKU Timur Berakhir, Pelaku Bacok Penumpang Bus |
![]() |
---|
Usai Gondol Motor dan Uang, Pencuri di Martapura OKU Timur ini Kunci Pintu Rumah Korbannya dari Luar |
![]() |
---|
Nyalakan Pompa Air 1 Rumah di OKU Timur Terbakar |
![]() |
---|
Todongkan Sajam ke Balita, Begal di OKU Timur Beraksi Siang Bolong, Pelaku Disergap Polisi |
![]() |
---|
Nekat Curi Handphone Milik Warga di Belitang OKU Timur, Warga Mesuji OKI ini DItangkap Polisi |
![]() |
---|