Pangdam Irwan Pimpin TNI Polri Hadapi Tim DPRD Sumsel dan Oldstar di Trofeo
Pangdam Irwan Pimpin TNI Polri Hadapi Tim DPRD Sumsel dan Oldstar di Trofeo
Pangdam Irwan Pimpin TNI Polri Hadapi Tim DPRD Sumsel dan Oldstar di Trofeo
PALEMBANG, SRIPO—Bertajuk Trofeo Oldstar, Pangdam II Sriwijaya FC Mayjen TNI Irwan SIP MHum bersama tim gabungan TNI Polri yang diperkuat jajaran anggota TNI dan Polri diantaranya Irwasda Polda Sumsel Kombes Pol. Drs. Dody Marsidy, M.Hum., CFrA lawan Tim DPRD Sumsel dan Oldstar Sumsel berlangsung seru, di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Sabtu (28/12/2019).
Acara ini, juga dihadiri oleh Ketua Umum KON Sumsel H Hendri Zainuddin yang juga menyempatkan diri untuk datang, kemudian Pandam Irwan kembali unjuk skill dan menghadapi Tim Anggota DPRD yang juga gila bola diantaranya,Novian Fauzi SH, kemudian Azmi Shofix SR Sip, kemudian dari PS TNI Polri ada Kajasdam Kolonel Arif Suryandaru, dari Oldstar Sumsel diperkuat oleh Buyung Ismu dan Subagio dkk.
Dalam pertandingan ini Pangdam II Sriwijaya FC Mayjen TNI Irwan SIP MHum kembali unjuk skill dan menjadi motor serangan PS TNI Polri diperkuat oleh para pemain andalannya.
Koordinator Pelaksana Trofeo Subagio mengatakan pertandingan merupakan bagian dari silaturahmi antar insan sepakbola di Sumsel, terutama para mantan pemain di Era 80-an hingga generasi terkini yang kini tergabung dalam komunitas mantan pemain sepakbola.
“Ajang ini merupakan bagian dari silaturahmi dan juga bagaimana tetap menjalin komunikasi antara pelaku sepakbola, apalagi para mantan pemain ini banyak kini yang menduduki jabatan penting di DPRD Sumsel, kemudian di TNI dan Polri,” ujar Subagio.
Adapula yang memiliki sekolah sepakbola, berstatus sebagai pelatih, wasit dan para penggiat sepakbola.”Maka Trofeo ini sebagai bagian penting dan juga ujung tombak dari pembinaan, bagaimana para senior menularkan semangat bermain dan cara bermain yang baik dan benar kepada pemain muda, di Sumsel,” ujarnya.
“Kami ucapkan terimakasih kepada Pak Pangdam, Irwasda Polda Sumsel, Kajasdam, kemudian jajaran anggota DPRD Sumsel, pak Novian Fauzi dan pak Azmi Shofix, juga kawan-kawan di Oldtsar Sumsel Buyung Ismu dkk, atas terselenggaranya acara ini,” jelasnya.(ndr/ril)
