Berita Palembang
Palembang Terpilih Jadi Tuan Rumah Kongres dan Fesmed AJI 2020
AJI Indonesia akhirnya memilih Kota Palembang sebagai tuan rumah penyelenggaraan Kongres AJI dan Festival Media (Fesmed) Tahun 2020
Palembang Terpilih Jadi Tuan Rumah Kongres dan Fesmed AJI 2020
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Pengurus Nasional Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Indonesia akhirnya memilih Kota Palembang sebagai tuan rumah penyelenggaraan Kongres AJI dan Festival Media (Fesmed) Tahun 2020.
Keputusan ini diambil dalam rapat pengurus yang berlangsung kemarin malam di Jakarta.
Keputusan terpilihnya Palembang sebagai tuan rumah disosialisasikan langsung oleh Ketua Umum AJI Indonesia Abdul Manan, Kamis (14/12) pagi.
"Setelah ini AJI Palembang dan AJI Indonesia akan berkoordinasi lebih intensif soal persiapannya," kata Abdul Manan.
Kota Palembang dan Medan adalah dua kandidiat tuan rumah Kongres dan Fesmed 2020 yang mengajukan diri sejak Rakernas AJI 2018 lalu.
Sebelumnya saat acara Fesmed 2019 di Jambi bulan lalu, AJI Palembang dan Medan sama-sama memberikan presentasi tentang kesiapannya menjadi tuan rumah.
Kongres AJI adalah mekanisme pengambilan kebijakan tertinggi bagi organisasi digelar selama 3 tahun sekali.
Selain Kongres setiap tahun AJI juga menggelar Festival Media, ajang pertemuan antara media dan masyarakat.
Dipastikan hampir 300 jurnalis utusan AJI Kota seluruh Indonesia akan hadir di Kongres dan Fesmed 2020 Palembang nanti.
Aksi Dansat Brimob Kombes Pol Yudo Nugroho Gowes Bareng Jasdam II/SWJ, Keliling Palembang |
![]() |
---|
Baru Bangun Tidur, Sugi Terkejut Lihat Pintu Rumah Kantornya Kondisi Rusak, 2 Unit Laptop Raib |
![]() |
---|
Aksi Teror Bom Kembali Terjadi, PWNU Sumsel Minta Bedah Akar Permasalahan Terorisme hingga ke Hulu |
![]() |
---|
Kendaraan Tempur Panser Anoa Milik TNI Terparkir di Depan Gereja Katolik Paroki St Yoseph Palembang |
![]() |
---|
Terungkap Epan Selingkuh saat Sang Istri Hamil Besar, Melisa : Gimana Lagi Aku sudah Punya Rasa |
![]() |
---|